Sempat Diremehkan, Jordan Henderson Buktikan Diri sebagai Penerus Steven Gerrard
Legenda Liverpool, Jamie Carragher, memberikan penghormatan kepada Jordan Henderson yang mampu membuktikan diri sebagai penerus Steven Gerrard.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, memberikan penghormatan kepada Jordan Henderson yang mampu membuktikan diri sebagai penerus Steven Gerrard sebagai kapten klub.
Pada 9 Juni sembilan tahun yang lalu, Jordan Henderson didatangkan Liverpool dari Sunderland.
Beberapa tahun setelahnya, tepatnya pada 2015, Steven Gerrard memutuskan hengkang dan melanjutkan kariernya di Major League Soccer (MLS) bersama LA Galaxy.
Kekosongan pun terjadi di dalam skuad Liverpool dan Henderson diminta untuk mengisi tempat yang ditinggalkan Gerrard.
Baca: Ironi Liverpool jika Juara Liga Inggris, Harus Rela Melihat Tim Wanitanya Terdegradasi
Dia tak hanya mengisi peran sentral di lini tengah tim, tetapi juga mengambil peran sebagai kapten.
Jamie Carragher tak menampik bahwa pada masa awal kehadiran Henderson, banyak orang yang meragukan pemain asal Inggris itu.
Tak sedikit juga orang yang mempertanyakan mengapa Henderson dipilih menjadi kapten menggantikan Gerrard.
Namun, Carragher mengaku senang karena pada akhirnya gelandang berusia 29 tahun itu bisa menunjukkan bahwa dirinya layak menjadi penerus Gerrard.
"Ketika dia pertama kali masuk, banyak yang meragukannya dengan pertanyaan 'di mana dia akan bermain?', kami sudah memiliki Steven Gerrard, kami membeli Charlie Adam juga," kata Carragher, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Ada banyak pemain lini tengah juga. Dia pemain muda Inggris yang memiliki banyak energi. Tetapi, dia merasa kesulitan sejak awal karena dia dimainkan keluar dari posisi di lini tengah kanan."
"Hal yang saya sukai tentang Jordan Henderson dan itu sedikit mirip dengan perjalanan saya adalah kadang-kadang saya merasa kesulitan, lalu orang mengatakan saya tidak cukup baik.
"Mereka mengatakan hal serupa ke Jordan Henderson. Namun, itu bisa menunjukkan karakternya."
"Anda bisa menggunakan kata-kata seperti profesional, karakter yang hebat, tapi itu hanya kata-kata. Apa artinya? Itu menunjukkan cara dia berlatih setiap hari.
Baca: Ingin Raih Gelar Liga Inggris, Adam Lallana Bakal Perbarui Kontrak Bersama Liverpool
Baca: 9 Tahun Perkuat Liverpool, Jordan Henderson Singgung Sosok Steven Gerrard
"Orang-orang mempertanyakan mengapa dia dipilih jadi kapten. Saya dulu selalu berdebat dengannya dan saya tahu karakter dan kepribadian yang saya inginkan di klub adalah dia."