Pelatih Barcelona Kagum dengan Penampilan Riqui Puig Saat Ladeni Leganes
Quique Setien memuji penampilan gemilang penerus Xavi Hernandez dan Sergio Busquets pada laga Blaugrana vs Leganes.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Pelatih Barcelona, Quique Setien memuji penampilan gemilang penerus Xavi Hernandez dan Sergio Busquets pada laga Blaugrana vs Leganes.
Barcelona harus berhadapan dengan Leganes pada laga lanjutan Liga Spanyol pekan ke-29, Selasa (16/6/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Bertindak sebagai tuan rumah, Barcelona berhasil mengalahkan Leganes dengan skor akhir 2-0.
Dua gol kemenangan Barcelona dilesakkan oleh Ansu Fati (42') dan gol penalti Lionel Messi (69').
Dengan hasil tersebut, Barcelona sukses mengamankan posisi puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan mengumpulkan 64 poin.
Lionel Messi dkk berhasil memperlebar jarak dari rival abadi mereka, Real Madrid, menjadi 5 poin.
Quique Setien pun merasa cukup puas dengan kemenangan kedua Barcelona di Liga Spanyol pasca-pandemi COVID-19.
Selain itu, Setien juga menyoroti performa gemilang yang ditunjukkan oleh wonderkid muda Blaugarana, Riqui Puig.
Gelandang 20 tahun yang digadang-gadang sebagai penerus Xavi Hernandez dan Sergio Busquets itu tampil menggantikan Arthur Melo di menit ke-73.
Bermain hanya selama 17 Menit, Puig sukses dalam 91 persen operan dan ia dua kali menemukan posisi yang sangat bagus untuk mencetak gol.
Berkat penampilan positifnya, Setien tak segan melontarkan pujiannya kepada gelandang asli binaan La Masia itu.
"Saya telah melihatnya (Riqui Puig) sangat bagus,' kata Setien dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Dia telah mengeluarkan banyak energi dan dia telah melakukan pekerjaan yang luar biasa."
"Tidak mudah untuk bergabung dengan tim, tetapi inilah yang harus ia lakukan. Manfaatkan menit seperti hari ini."
"Sangat disayangkan bahwa dia tidak mencetak gol, karena Dia sudah hampir melakukannya."
"Saya sangat menghargai apa yang telah ia lakukan dan kehadirannya," ujar Setien.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.