Juventus Keok di Final Coppa Italia, Presiden Napoli: Gattuso Menyatukan Kami
"Sejak Gattuso) tiba, bayak hal yang berubah di sini dan semua orang berkumpul di sekelilingnya, di sekitar klub,," ucap Presiden Napoli, Laurentis.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Gigih
Dia menegaskan banyak perubahan yang terjadi di klub sejak kedatangan pelatih berusia 42 tahun ini.
"Sejak Rino (sapaan akrab Gennaro Gattuso) tiba, bayak hal yang berubah di sini dan semua orang berkumpul di sekelilingnya, di sekitar klub, dan di sekitar gagasan kami (Napoli)," ungkap Laurentiis kepada RAI Sport, dilansir Football Italia.
Namun, Laurentiis belum seutuhnya senang, Napoli memang berhasil mengaahkan Juventus di Coppa Italia, mereka juga sukses mengatasi perlawanan di ajang Super Coppa Italia.
Tetapi, yang masih menjadi pekerjaan rumah Napoli adalah meruntuhkan dominasi Juventus di Serie A.
Seperti diketahui, sejak musim 2011/2012 Juventus selalu finis di puncak klasemen dengan meraih trofi Serie A Liga Italia.
Tak satupun klub yang berhasil menggoyahkan dominasi Si Nyonya Tua dalam delapan musim belakang.
"Bagaimanapun Napoi adalah satu-satunya klub yang mampu mengontraskan Juventus untuk gelar ini (Coppa Italia).
"Kami mengalahkan mereka di Coppa Italia pada tahun 2012, kami mengalahkan mereka di Super Coppa Italia, dan sejauh ini kami belum bisa mengalahkan mereka (Juventus) hanya di Serie A," lanjut De Laurentiis.
Musim ini, Juventus masih difavoritkan sebagai jawara Serie A, pesaing terdekat mereka adlaah Lazio yang menempel ketat di papan klasemen.
Bisa saja terjadi, dominasi Juventus musim ini mulai runtuh dan direbut oleh Lazio, penampilan inkonsisten Juve dalam setiap pertandingan bisa menjadi parameter untuk hasil akhir musim nanti.
Satu yang menjadi sorotan dalam skuat Juventus setelah ditangguhkan karena pandemi adalah penyelesaian akhir, dua laga di Coppa Italia, Si Nyonya Tua tak menghasilkan sebiji pun gol.
Bahkan Cristiano Ronaldo tak bisa berbuat banyak, di final dia hanya menciptakan tiga peluang.
(Tribunnews.com/Sina)