Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Berkonflik dengan Shin Tae-yong, Indra Sjafri Diserang Netizen Indonesia: Ini Responsnya

“Subhanallah, mungkin ada perbedaan pemahaman,” respon Indra Sjafri saat ditanya wartawan soal serangan warganet.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Berkonflik dengan Shin Tae-yong, Indra Sjafri Diserang Netizen Indonesia: Ini Responsnya
ANTARA FOTO/HAFIDZ MUBARAK
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) berbincang dengan asisten pelatih Indra Sjafri saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. 

Ancaman pemecatan juga dilayangkan PSSI jika Shin Tae-yong absen untuk bertemu dengan federasi serta tidak mampu menjelaskan maksud dari ucapannya tersebut.

Rupanya, tindakan PSSI ditanggapi berbeda oleh Indra Sjafri.

Baca: Dikabarkan Tengah Berkonflik, Ini yang Terjadi Saat Meeting Virtual Antara Shin Tae-yong dan PSSI

Pelatih timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri.
Pelatih timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri. (Kompas.com)

Meski sangat menyayangkan sikap Shin Tae-yong, Indra Sjafri sempat mengungkapkan bahwa akan tidak adil jika PSSI harus memecat mantan juru taktik timnas Korea Selatan itu.

Pasalnya, Shin Tae-yong belum menunjukkan hasil kerja yang bisa menjadi tolok ukur evaluasi.

Pendampingan dalam pemusatan latihan tentu tidak bisa menjadi bahan evaluasi yang pantas untuk mengambil keputusan bagi nasib Shin Tae-yong di tim Garuda.

"Jangan dulu (berkomentar). Iya (proses) itu butuh waktu, makanya dia di kontrak empat tahun. Jadi, tidak bisa kita mengukur kualitasnya coach Shin yang baru bekerja," tutur Indra seperti Bolasport kutip dari YouTube Hanif & Rendy Show.

"Baru satu bulan juga. Makanya nanti kita lihat. Di kontrak dia juga akan ada evaluasi-evaluasi, tetapi kami kan juga harus adil," ujarnya.

Baca: Kata PSSI Soal Klarifikasi Indra Sjafri atas Tudingan Shin Tae-yong yang Tayang di Situs Resmi

BERITA REKOMENDASI

"Makanya, ke depan lihat perkembangan. Tidak bisa orang yang merekomendasikan ini pelatih lanjut atau tidak lanjut. Jadi, tidak bisa suporter teriak-teriak langsung dipecat, itu enggak bisa. Tidak adil," katanya.

Shin Tae-yong saat ini masih berada di Korea Selatan. Ia dikabarkan baru bisa kembali ke Indonesia pada akhir Juni nanti. (Hugo Hardianto Wijaya/Kompas.com)

Artikel Sudah Tayang di Kompas.com dengan Judul "Tak Adil jika PSSI Pecat Shin Tae-yong Tanpa Hasil"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas