Georgina Rodriguez Ungkapkan Rasanya Jadi Pacar Cristiano Ronaldo
Georgina Rodriguez, kekasih bintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo mengungkapkan rasa tidak nyamannya selama berpacaran dengan kapten timnas Port
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Georgina Rodriguez, kekasih bintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo mengungkapkan rasa tidak nyamannya selama berpacaran dengan kapten timnas Portugal tersebut.
Menjadi orang terkenal seakan menjadi dua bilah mata pisau, ada rasa senang tetapi terkadang juga harus merasa tak nyaman. Kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez telah merasakan keduanya mulai tahun 2016.
Ya, nama Georgina Rodriguez yang kala itu tak dikenal, tiba-tiba melejit dan selalu dicari oleh jurnalis. Saat itu, dia tengah menjadi perbincangan hangat karena dekat dengan megabintang Cristiano Ronaldo.
Hubungan kedekatan Georgina dengan Ronaldo menjadi sorotan dan laku untuk "dikonsumsi" oleh publik.
Menjadi kekasih orang terkenal di Planet Bumi tentu juga berdampak dalam diri Georgina, gerak-gerik perempuan kelahiran Argentina itu selalu diintai setiap saat.
Hal tersebut membuatnya tak nyaman, baik untuk dirinya maupun perusahaan tempat dia bekerja saat itu, toko busana merek Gucci.
Hingga akhirnya dia memutuskan untuk berhenti bekerja dari perusahaan tersebut.
Baca: Rival Cristiano Ronaldo Siap Isi Kekosongan CR7 di Manchester United
Baca: Terima Kritik hingga Cibiran, Juventus dan Cristiano Ronaldo Beri Jawaban dengan Elegan
"Awalnya, pekerjaan berjalan dengan sangat baik, sampai foto-foto kami keluar Paris, pers mengganggu saya dan saya harus berganti toko," kata Georgina dikutip Sportmob.
"Saya hanya bekerja delapan bulan di Gucci, dari bulan April hingga Desember 2016."
"Saya bersembunyi, tetapi mereka terus mencariku di toko. Mereka juga menelepon Gucci dan bertanya tentang saya, menyamar sebagai klien saya," sambung Georgina.
"Karena saya harus setia dengan klien saya, saya menelepon balik dan kemudian mendengarkan suara yang bertanya apakah hubungan saya dengan Ronaldo benar."
"Di sekitar toko Gucci selalu ada delapan atau sepuluh fotografer yang menunggu saya."
"Direktur mengatakan kepada saya untuk pergi ke toko karena dia tidak ingin melihat saya di toko. Saya mulai sangat tidak nyaman dan kemudian saya meninggalkan Gucci," jelas dia.
Meski begitu, Georgina dengan setulus hati menerima segala risiko menjadi seorang kekasih Cristiano Ronaldo. "Menjadi kekasih orang yang sangat terkenal tidak mudah."
"Tetapi saya tidak akan menukarnya dengan seisi dunia," ujar Georgina dikutip Mirror.
Yang saya rasakan kepadanya (Ronaldo) lebih kuat dari tekanan seperti apapun," yakin dia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rasa Tak Nyaman Georgina Rodriguez Jadi Kekasih Cristiano Ronaldo",
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.