Gagal Salip Leicester City di Peringkat Ketiga, Frank Lampard Kesal Chelsea Takluk dari West Ham
Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengungkapkan bahwa dirinya sangat kecewa setelah The Blues dikalahkan West Ham United.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengungkapkan bahwa dirinya sangat kecewa setelah The Blues dikalahkan West Ham United.
Chelsea bertandang ke markas West Ham United guna melakoni laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-32, Rabu (1/7/2020) atau Kamis dini hari WIB.
Bertanding di London Stadium, Chelsea harus takluk dari tim tuan rumah dengan skor akhir 2-3.
Gol-gol kemenangan West Ham masing-masing dicetak oleh Tomas Soucek (45+2'), Michail Antonio (51'), dan Andriy Yarmolenko (89').
Adapun dua gol Chelsea diborong oleh Willian lewat titik putih (42') dan tendangan bebas (72').
Dengan hasil tersebut, Chelsea masih tertahan di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 54 poin.
Sementara West Ham United naik ke peringkat 16 klasemen dengan mengumpulkan 30 angka.
Kekalahan dari The Hammers membuat pasukan Frank Lampard gagal menggeser posisi Leicester City yang berada di peringkat ketiga.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.