Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Resmi Tinggalkan Real Madrid, Achraf Hakimi Jadi Bek Termahal dalam Sejarah Inter Milan

Dia merupakan bagian dari skuad Real Madrid yang memenangi Liga Champions pada musim 2017-2018.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Resmi Tinggalkan Real Madrid, Achraf Hakimi Jadi Bek Termahal dalam Sejarah Inter Milan
TWITTER.COM/BVBBUZZ
Achraf Hakimi 

TRIBUNNEWS.COM - Bek Achraf Hakimi resmi hengkang dari Real Madrid dang bergabung dengan Inter Milan , Kamis (2/7/2020).

Inter Milan telah mencapai kesepakatan transfer senilai 45 juta euro atau sekitar Rp 729 miliar dengan Real Madrid untuk mendatangkan Achraf Hakimi, seperti dikutip dari Football Italia.

Achraf Hakimi pun menjadi bek termahal dalam sejarah Inter Milan.

"Achraf Hakimi secara resmi adalah pemain Inter," tulis pernyataan klub.

Baca: Ada Peran Orang Indonesia di Balik Jersey Inter Milan Musim 2020-2021

Baca: Fakta Menarik Kemenangan Inter Milan 6-0 Atas Brescia: Cetak Satu Gol, Sanchez Miliki Torehan Unik

Achraf Hakimi
Achraf Hakimi (zimbio.com)

"Pemain asal Maroko, yang lahir pada tahun 1998, itu telah bergabung dengan Nerazzurri secara permanen dari Real Madrid," lanjut pernyataan itu.

"Achraf Hakimi telah menandatangani kontrak yang akan berlangsung hingga 30 Juni 2025," demikian Inter Milan.

Baca: Kepincut Aksi Ciamik, Arsenal Berniat Tak Kembalikan Dani Ceballos ke Real Madrid

Pemain berusia 21 tahun ini adalah salah satu bek yang paling diminati di Eropa setelah dua musim dipinjamkan ke Borussia Dortmund.

Berita Rekomendasi

Di Dortmund, Achraf Hakimi telah mencetak 12 gol dan menyumbang 17 assist dalam 72 penampilan.

Dia juga merupakan bagian dari skuad Real Madrid yang memenangi Liga Champions pada musim 2017-2018.

Meskipun dilahirkan di ibu kota Spanyol, Hakimi adalah pemain internasional Maroko, dengan 28 caps membela timnas.

Achraf Hakimi merupakan pemain asli didikan Real Madrid.

Ia bergabung dengan tim muda Los Blancos sejak usia delapan tahun. Hakimi dipromosikan ke tim senior Real Madrid pada Agustus 2017.

Awalnya, ia diproyeksikan untuk menjadi pelapis bek kanan utama Los Blancos, Dani Carvajal.

Namun, Real Madrid kemudian meminjamkan Hakimi ke Dortmund pada awal musim 2018-2019. 

Di Dortmund, kemampuan Hakimi terus berkembang. Dua musim membela Dortmund, Achraf Hakimi mampu membukukan 12 gol dari 73 penampilan di semua kompetisi. (Eris Eka Jaya/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Inter Milan Resmi Rekrut Achraf Hakimi dari Real Madrid"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas