Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Klasemen Liga Italia: Juventus Pucuk Pimpinan, Inter Milan Rawan Digusur Atalanta

Berikut hasil klasemen pertandingan Liga Italia: Inter Milan telan kekalahan, posisinya rawan tergusur Atalanta.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Hasil Klasemen Liga Italia: Juventus Pucuk Pimpinan, Inter Milan Rawan Digusur Atalanta
Miguel MEDINA / AFP
ILUSTRASI - Hasil Klasemen Liga Italia: Juventus Pucuk Pimpinan, Inter Milan Rawan Digusur Atalanta 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil klasemen pertandingan Liga Italia yang dapat Anda simak dalam artikel ini.

Sebanyak tujuh pertandingan telah usai berlangsung dalam lanjutan Liga Italia, Senin (6/7/2020).

Terdapat beberapa laga menarik yang kian memanaskan persaingan perebutan gelar Scudetto Liga Italia musim ini.

Dimulai dari Inter Milan yang secara mengejutkan terjungkal di laga kandangnya.

Berlangsung di Giuseppe Meazza Stadium, Inter Milan menelan kekalahan saat bersua dengan Bologna, skor akhir ialah 1-2.

Baca: Inter Milan & Lazio Seret Konsistensi, Juventus Bahagia: Gelar Scudetto Kian Mudah Direngkuh

Baca: 5 Fakta Kekalahan Inter Milan atas Bologna Liga Italia: Torehan Lukaku hingga Nasib Miris Nerazzurri

Inter Milan mampu unggul terlebih dahulu melalui Romelu Lukaku.

Baru kemudian di babak kedua, Bologna mampu membalas lewat dua gol.

Berita Rekomendasi

Masing-masing melalui Musa Juwara dan Musa Barrow.

Kekalahan ini membuat Inter Milan gagal memangkas perolehan poin dengan Lazio diperingkat kedua.

Elang Ibu Kota (Lazio) yang menempati posisi runner-up mengemas 68 angka.

Adapun La Beneamata menempati urutan ketiga dengan 64 poin.

Sedangkan sang pucuk pimpinan ditempati oleh Juventus dengan 75 poin.

Praktis kekalahan yang diterima anak asuh Antonio Conte (Inter Milan) membuat posisi mereka terancam oleh Atalanta.

Pasalnya di laga dini hari tadi, La Dea (Atalanta) berhasil mengalahkan Cagliari dengan skor 0-1.

Gol kemenangan klub asal wilayah Bergamo itu diciptakan melalui pinalti Luis Muriel.

Tambahan tiga angka membuat La Dea hanya berjarak satu poin dengan Inter Milan.

Jika konsistensi tak bisa dijaga oleh Si Biru-Hitam (Inter Milan), bukan tidak mungkin dalam delapan sisa laga musim ini, mereka akan dikudeta Josip Ilicic dkk yang saat ini menghuni posisi keempat.

Berikut deretan fakta atas kekalahan Inter Milan dari Bologna Liga Italia, yang dihimpun dari laman Opta.

1. Torehan Gol Romelu Lukaku

Praktis lesakan satu gol yang ditorehkan Attacante (striker) Inter Milan, Lukaku kini menjadi 20.

Ia bersama Ronaldo dan Ciro Immobile tegah bersaing ketat dalam perburuan gelar Capocanieri (top skorer Liga Italia).

Dilansir dari laman Opta, Lukaku merupakan pemain ke-4 yang mampu menceploskan 20 gol di musim perdananya bersama Inter Milan.

Sebelumnya, terdapat pemain yang mampu melakukan hal yang sama.

Di antaranya ialah Giuseppe Meazza (1930), Stefano Nyers (1949), dan Ronaldo (1998).

2. Inkonsistensi Inter Milan jadi Kendala

Bukan menjadi rahasia lagi, konsistensi permainan menjadi kendala bagi Inter Milan dalam perburuan gelar Scudetto musim ini.

Tercatat, sejak kompetisi Liga Italia kembali dilanjutkan, La Beneamata telah mengemas lima pertandingan.

Di mana dari kelima laga tersebut, Lukaku dkk membukukan tiga kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah.

Tentu catatan tersebut bukan tergolong bagus.

Mengingat posisi mereka k9ini berada di urutan ketiga, plus margin poin dengan Juventus kian jauh.

Torehan ini menjadi hasil yang memilukan bagi Antonio Conte.

Mengingat jika meraih kemanangan, Si Biru-Hitam mampu memangkas poin dengan Lazio menjadi satu angka.

3. Musa Juwara Miliki Torehan Manis

Gelandang serang berusia 18 tahun menjadi pemain pertama bagi Bologna yang mampu mencetak gol di tahun kelahiran 2000-an.

Musa Juwara mampu mencetak satu gol di laga kali ini.

Pemain asal Gambia itu menjadi aktor protagonis bersama Barrow dalam mempecundangi Inter Milan di kandangnya.

4. Diwarnai Dua Kartu Merah

Laga Inter Milan vs Bologna diwarnai insiden dua kartu merah yang diperoleh masing-masing tim.

Bologna terlebih dahulu harus bermain dengan 10 pemain setelah Roberto Soriano harus mandi lebih cepat dibanding rekan-rekannya.

Ia mendapatkan kartu merah di menit 77 akibat protes yang berlebihan.

Pun dengan Inter Milan yang mendapatkan hal yang sama di menbit 77.

Alessando Bastoni mengantongi kartu merah setelah mendapatkan dua kartu kuning.

5. Kekalahan Kedua Inter Milan di Kandang

Bologna merupakan tim kedua yang mampu mengalahkan Inter Milan di kandang dalam lanjutan Liga Italia.

Sebelum mereka, praktis hanya Juventus yang mampu mengandaskan Nerazzurri di kandangnya.

Hasil Pertandingan Liga Italia

Inter Milan 1-2 Bologna

Sampdoria 3-0 SPAL

Cagliari 0-1 Atalnta

Brescia 2-0 Hellas Verona

Parma 1-2 Fiorentina

Udinese 2-2 Genoa

Napoli 2-1 AS Roma

Klasemen Liga Italia

Klasemen oleh SofaScore LiveScore
//

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
17
13
1
3
42
19
23
40
2
Napoli
17
12
2
3
26
12
14
38
3
Inter Milan
15
10
4
1
40
15
25
34
4
Lazio
17
11
1
5
32
24
8
34
5
Fiorentina
15
9
4
2
28
11
17
31
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas