Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Video Highlights Barcelona Vs Espanyol: Laga Keras Berhias Satu Gol dan Dua Kartu Merah

Di laga ini, Barcelona bahkan dipaksa berjibaku dalam permainan keras hingga berujung dua kartu merah.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Video Highlights Barcelona Vs Espanyol: Laga Keras Berhias Satu Gol dan Dua Kartu Merah
STR / AFP
Pemain depan Barcelona Uruguay Luis Suarez (C) merayakan dengan gelandang Barcelona Arturo Vidal Barcelona selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Celta Vigo dan Barcelona di stadion Balaidos di Vigo pada 27 Juni 2020. STR / AFP 

 

TRIBUNNEWS.COM - Sesuai prediksi, Barcelona sukses mengatasi perlawanan sesama tim Catalan, Espanyol pada pekan ke-35 Liga Spanyol 2019-2020.

Namun, tak mudah bagi El Barca meraih poin penuh dalam laga di Stadion Camp Nou, Barcelona, Kamis (9/7/2020) dini hari WIB tersebut.

Barcelona hanya menang tipis 1-0 lewat gol yang dicetak Luis Suarez pada menit ke-56.

Kemenangan Barcelona diraih lewat upaya susah payah.

Baca: Fakta-Fakta Menarik Derbi Catalan Barcelona Vs Espanyol: Rekor Bertinta Emas Messi dan Xavi

Baca: Barcelona Siap Depak Dua Pemain Demi Lionel Messi Bahagia Bersama Neymar

Pemain depan Barcelona asal Argentina Lionel Messi (tengah) melihat wasit Spanyol Munuera Montero selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Barcelona dan Espanyol di stadion Camp Nou di Barcelona pada 8 Juli 2020.
LLUIS GENE / AFP
Pemain depan Barcelona asal Argentina Lionel Messi (tengah) melihat wasit Spanyol Munuera Montero selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Barcelona dan Espanyol di stadion Camp Nou di Barcelona pada 8 Juli 2020. LLUIS GENE / AFP (LLUIS GENE / AFP)

Di laga ini, Barcelona bahkan dipaksa berjibaku dalam permainan keras hingga berujung dua kartu merah.

Kartu merah pertama didapat penyerang muda Barcelona, Ansu Fati pada menit ke-50.

Berita Rekomendasi

Kartu merah itu didapat Ansu Fati setelah ia menerjang kaki pemain Espanyol, Fernando Calero.

Wasit yang sempat mengecek ulang video pelanggaran melalui VAR pun langsung memberi kartu merah kepada Ansu Fati.

Tiga menit berselang, wasit kembali mengeluarkan kartu merah.

Kali ini, kartu merah diberikan kepada pemain Espanyol, Pol Lozano, setelah menjegal Gerard Pique.

Seperti sebelumnya, wasit terlebih dahulu mengecek rekaman insiden lewat VAR sebelum memutuskan memberi Pol Lozano kartu merah.

Baca: Rekan Favorit Lionel Messi yang Mirip Xavi Hernandez Segera Hengkang dari Barcelona

Baca: Quique Setien di Ujung Tanduk, Xavi Hernandez Beri Kode Mau Latih Barcelona di Waktu yang Tepat

Dengan kemenangan di laga ini, Barcelona mengoleksi 76 poin dari 35 laga.

Poin itu berselisih satu angka dari Real Madrid yang kini ada di posisi puncak dan baru memainkan 34 laga.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atlético Madrid
18
12
5
1
33
12
21
41
2
Real Madrid
18
12
4
2
41
18
23
40
3
Barcelona
19
12
2
5
51
22
29
38
4
Athletic Club
19
10
6
3
29
17
12
36
5
Villarreal
18
8
6
4
34
30
4
30
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas