Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Italia: Lazio Kalah di Kandang, Peluang Juventus Raih Scudetto Kian Nyata

Lazio gagal memanfaatkan laga kandangnya setelah menelan kekalahan dari Sassuolo dengan skor 1-2, Minggu (12/7/2020).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Hasil Liga Italia: Lazio Kalah di Kandang, Peluang Juventus Raih Scudetto Kian Nyata
Instagram Lazio (@official_sslazio)
ILUSTRASI - Hasil Liga Italia: Lazio Kalah di Kandang, Peluang Juventus Raih Scudetto Kian Nyata 

TRIBUNNEWS.COM - Lazio gagal memanfaatkan laga kandangnya setelah menelan kekalahan dari Sassuolo dengan skor 1-2 dilanjutan Liga Italia, Minggu (12/7/2020).

Berlangsung di Stadion Olimpico, Lazio mampu unggul terlebih dahulu lewat lesakan Luis Alberto (33').

Sassuolo mampu menyamakan kedudukan lewat lesakan Raspadori (52').

Adapun pahlawan kemenangan tim tamu datang lewat gol dari Francesco Caputo (90+1')

Kekalahan ini membuat Lazio masih tertahan di posisi kedua dengan koleksi 68 angka.

Baca: Hasil Liga Italia Babak Pertama: Lazio Unggul 1-0 atas Sassuolo, Eks Liverpool Cetak Gol

Baca: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Lazio vs Sassuolo Liga Italia: Tuah Immobile Putus Tren Negatif

Elang Ibu Kota berselisih tujuh angka dengan Juventus di puncak klasemen.

Namun Cristiano Ronaldo berpeluang untuk memperlebar margin poin dengan Lazio, mengingat mereka belum melangsungkan pertandingan.

BERITA TERKAIT

Praktis, peluang Juventus untuk merebut gelar Scudetto musim ini terbuka lebar.

Pasalnya, andai Juventus mampu mengalahkan Atalanta di laga lainnya, klub asal kota Turin itu akan berjarak 10 angka dengan Immobile dkk.

Adapun tambahan tiga poin membuat Sassuolo belum beranjak dari posisi kedelapan.

Neroverdi mengemas 46 angka dari 32 laga yang telah dilakoni.

Jalan Pertandingan Babak Pertama

Sejak menit awal pertandingan Lazio mengambil inisiatif serangan atas Sassuolo.

Bermain di Olimpico Roma, Elang Ibu Kota mengandalkan tuah Ciro Immobile.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas