Hasil Juventus vs Lazio, Butuh Berapa Poin Si Nyonya Tua Juara? Ini Jawaban Sarri
"Itu tidak ada artinya kecuali tujuan tercapai. Kami perlu mendapatkan empat poin lagi, setiap poin saat ini suit dimainkan dengan jarak 3 hari."
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Juventus diambang juara Serie A Liga Italia usai mengalahkan Lazio dalam lanjutan pekan 34 di Allianz Stadium, Selasa (21/7/2020) dinihari WIB.
Tim asuhan Maurizio Sarri mengalahkan Lazio yang juga kandidat peraih Scudetto Liga Italia musim ini dengan skor tipis 2-1.
Gol kemenangan Si Nyonya Tua -julukan Juventus- dicetak Cristiano Ronaldo melalui dua gol dalam kurun waktu empat menit.
Sementara gol balasan Lazio dipersembahkan oleh Ciro Immobile jelang waktu normal berakhir.
Baca: Hasil Juventus vs Lazio, Ronaldo-Immobile Kompak Bangunkan Rekor yang Tertidur 70 Tahun Lalu
Juventus kini kukuh di puncak klasemen Liga Italia dengan koleksi 80 poin dari empat laga yang tersisa.
Mereka berjarak 8 poin dengan Inter Milan sebagi pesaing terdekat dan Atalanta 9 poin.
Sedangkan Lazio tak beranjak di posisi empat dengan kolekssi 69 poin.
Lalu, butuh berapa poin lagi Juventus untuk bisa memastikan gelar Scudetto Liga Italia musim ini ?
Maurizio Sarri berbicara soal peluang meraih gelar Scudetto pascamenghadapi Lazio.
Menurut mantan pelatih Chelsea dan Napoli itu, Juventus harus fokus di setiap pertandingan lantaran jadwal yang padat.
Baca: Hasil Liga Italia Juventus vs Lazio, Ronaldo: Kemenangan Tim Lebih Penting daripada Rekor Pribadi
"Berbicara tentang peluang untuk menang adalah seperti kesempatan untuk mencetak gol," kata Sarri kepada Sky Sport Italia.
"Itu tidak ada artinya kecuali tujuan tercapai. Kami perlu mendapatkan empat poin lagi, setiap poin saat ini suit dimainkan dengan hanya berjarak 3 hari. Jadi kami harus tetap fokus," lanjut Sarri.
Empat laga yang tersisa, Juventus akan menghadapi Udinese (24/7/2020), Sampdoria (27/7/2020), Cagiari (30/7/2020), dan AS Roma (3/8/2020).
Namun terlepas dari empat poin yang dibutuhkan Juventus untuk merengkuh gelar yang ke-8 kali secara beruntun perlu dukungan dari sang rival.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.