Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Leicester vs Manchester United, Final Day Solskjaer Menuju Liga Champions

Manchester United akan melawat ke King Power Stadium untuk melawan Leicester dalam lanjutan Liga Inggris pekan 38, Minggu (26/7/2020) pukul 22.00 WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Leicester vs Manchester United, Final Day Solskjaer Menuju Liga Champions
Twitter/solskaermind
Ilustrasi - Manchester United akan melawat ke King Power Stadium untuk melawan Leicester dalam lanjutan Liga Inggris pekan 38, Minggu (26/7/2020) pukul 22.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Manchester United akan melawat ke King Power Stadium untuk melawan Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris pekan 38, Minggu (26/7/2020) pukul 22.00 WIB.

Bagi Ole Gunnar Solskjaer, pelatih Manchester United, laga melawan Leicester bagaikan final day dalam penentuan langkah Setan Merah menuju Liga Champions 2020/2021.

Solskjaer sejauh ini sudah mentransformasikan skuat The Red Devils sebagai tim yang sulit dikalahkan.

Dengan kedatangan Bruno Fernandes pada jendela transfer musim dingin Januari lalu, Manchester united tak terkalahkan dalam 19 laga sebelum aakhirnya dipatahkan Chelsea di semifinal Piala FA.

Baca: Leicester vs Manchester United, Rodgers Bicara soal Beratnya Tekanan Setan Merah ke Liga Champions

Namun sepak terjang Manchester United di putaran kedua lebih konsisten, baik sebelum dan setelah restart Liga Inggris.

Berbeda dengan calon lawan yang bakal dihadapi nanti di laga pamungkas Leicester City.

Tim asuhan Brendan Rodgers duduk di peringkat 3 sebelum kompetisi ditangguhkan dengan gap 15 poin dari Manchester United, berdasarkan catatan Sportskeeda.

Berita Rekomendasi

Namun setelah restart Liga Inggris, laju Leicester tak konsisten dengan eraih dua kemenangan dari delapan kesempatan.

Hasil pertandingan Leicester vs Manchester United nanti sangat berpengaruh terhadap kedua tim untuk mendapatkan satu tiket Liga Champions musim 2020/2021.

Gelandang Prancis Manchester United Paul Pogba (kanan), striker Manchester United Inggris Marcus Rashford (C) dan gelandang Portugal asal Manchester United Bruno Fernandes (kiri) melakukan pemanasan menjelang pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Manchester United dan Southampton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 13 Juli 2020. (PETER POWELL / POOL / AFP)
Gelandang Prancis Manchester United Paul Pogba (kanan), striker Manchester United Inggris Marcus Rashford (C) dan gelandang Portugal asal Manchester United Bruno Fernandes (kiri) melakukan pemanasan menjelang pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Manchester United dan Southampton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 13 Juli 2020. (PETER POWELL / POOL / AFP) (PETER POWELL / POOL / AFP)

Kedua tim hanya terpaut satu angka di papan klasemen Liga Inggris, di mana Manchester United (3) memimpin dengan koleksi 63 poin, sementara Leicester (5) dengan koleksi 62 poin.

Manchester United hanya membutuhkan tambahan satu poin atau hasil imbang, namun Solskjaer menginstruksikan untuk bisa mengalahkan Leicester City.

"Kami menantikan pertandingan (lawan Leicester). Kami telah memberi diri kami kesempatan yang baik untuk berada di Liga Champions tahun depan," kata Solskjaer saat konferensi pers, dikutip dari laman resmi klub.

Baca: Ole Gunnar Solskjaer Sindir Kekurangan Wonderkid Manchester United: Suka Begadang Demi Hal Ini

"Kami tidak bisa msuk ke permainan memikirkan tentang apa hasilnya. Kami hanya harus pergi dan tampil ke level yang cukup tinggi bagi kami untuk mendapatkan hasiil.

"Kami ingin ke sana dan mendominasi permainan. Kami ingin mencapai posisi ini, harus pergi ke Leicester untuk mengalahkan mereka.

"Kami ingin mengubah pendekatan kami. Kami ingin pergi ke sana untuk memenangkan pertandingan," lanjutnya.

Baca: Kecewa Ole Gunnar Solskjaer Tetap Mainkan David de Gea, Sergio Romero Gerah dan Ingin Pindah

Head to head

Leicester City dan Manchester United telah bentrok sebanyak 27 kali di mana Setan Merah mendominasi kemenangan.

18 laga di antaranya adalah kemenangan milik Manchester United, sementara Leicester City baru memenangkan dua laga dan 7 sisanya imbang.

Pertemuan musim ini di Old Trafford, Manchester United mengunci kemenangan 1-0 berkat gol Marcus Rashford.

Kondisi berbeda juga tampak setelah restart Liga Inggris, ketika Manchester United tak terkalahkan di Liga Inggris.

Sedangkan Leicester baru merasakan dua kali kemenangan.

Bagaimana pun, sisi Leicester City menunjukkan penurunan saat restart Liga Inggris.

Sebelum pandemi corona merebak, tim asuhan Brendan Rodgers jauh mengungguli Manchester United dengan gap 15 poin, namun perlahan kian pasti Solskjaer membawa timnya bersaing ketat dengan Chelsea dan juga Leicester dalam perebutan tiket Liga Champions.

Baca: Ole Gunnar Solskjaer Sindir Kekurangan Wonderkid Manchester United: Suka Begadang Demi Hal Ini

14/9/2019 Manchester United 1-0 Leicester City

3/2/2019 Leicester City 0-1 Manchester United

10/8/2018 Manchester United 2-1 Leicester City

23/12/2017 Leicester City 2-2 Manchester United

26/8/2017 Manchester United 2-0 Leicester City

5/2/2017 Leicester City 0-3 Manchester United

Prediksi Line-up Leicester City vs Manchester United

Leicester City (3-4-3)

Kasper Schmeichel, Ryan Bennett, Wes Morgan, Jonny Evans, James Justin, Youri Tielemans, Wilfred Ndidi, Luke Thomas, Ayoze Perez, Harvey Barnes dan Jamie Vardy.

Pelatih: Brendan Rodgers

Manchester United (4-2-3-1)

David De Gea, Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Brandon Williams, Paul Pogba, Nemanja Matic, Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Marcus Rashford, dan Anthony Martial.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas