Hasil Klasemen Liga Inggris, Chelsea dan MU ke Liga Champions, Bournemouth Degradasi
Hasil Klasemen Liga Inggris, Chelsea dan MU ke Liga Champions, Bournemouth temani Watford dan Norwich City degradasi
Penulis: Gigih
Leicester City mendapatkan peluang emas untuk unggul melalui sepakan Ndidi yang masih membentur mistar gawang De Gea.
Harry Maguire bermain tidak tenang dalam pertandingan ini, tercatat setidaknya dua kali salah mengambil keputusan yang nyaris berbuah gol bagi tim tuan rumah.
Manchester United baru mendapatkan peluang emas di penghujung babak pertama melalui sepakan Rashford yang masih gagal berbuah gol karena melambung di atas mistar gawang.
Skor 0-0 menutup paruh pertandingan.
Di babak kedua, Manchester United bermain lebih bertahan, mereka nampak mengetahui kecepatan para pemain Leicester City akan membuat peluang mereka ke Liga Champions menguap.
Jamie Vardy nyaris membawa tuan rumah unggul andai sundulannya tidak menghajar mistar gawang David De Gea yang tampil medioker di laga ini.
Tidak berselang lama, ganti Ayoze Perez yang turun di babak kedua menebar ancaman.
Asyik menyerang, Leicester dikejutkan gol Manchester United.
Bermula dari kesalahan Choudhury, bola berhasil direbut oleh Mason Greenwood yang memberikan umpan kepada Martial di kotak penalti.
Martial kemudian dijatuhkan Wes Morgan di kotak penalti, Bruno Fernandes yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik.
Skor berubah menjadi 0-1.
Tertinggal satu gol, Leicester City makin gencar menggempur lini belakang Manchester United untuk mengincar gol penyama.
Sedangkan tim tamu nampak nyaman dengan keunggulan satu gol bermain lebih bertahan untuk mengamankan posisi di tiga besar.
Skor 0-1 menjadi hasil akhir pertandingan.