Mengulas Aleksey Miranchuk, Buruan AC Milan hingga Saingan Anyar Hakan Calhanoglu
Mengenal lebih dalam bagaimana kualitas yang dimiliki Aleksey Miranchuk, gelandang serang incaran AC Milan yang siap jadi saingan Hakan Calhanoglo.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Nama Aleksey Miranchuk saat ini tengah santer menjadi perbincangan, khususnya bagi pendukung setia AC Milan, Milanisti.
Pasalnya, AC Milan dikabarkan tertarik untuk merekrut bintang muda milik Lokomotiv Moscow itu.
Berusia muda plus memiliki potensi untuk berkembang menjadi bintang besar membuat AC Milan getol untuk mendapatkan jasa Aleksey Miranchuk.
Posisi natural dari Aleksey Miranchuk sebenarnya ialah sebagai gelandang serang.
Baca: Presentase Kemenangan AC Milan bersama Zlatan Ibrahimovic: Rossoneri Rasa Ibrasentris
Baca: Disodori Kontrak Anyar, Zlatan Ibrahimovic Bakal Berseragam AC Milan hingga Usia 40 Tahun
Ia telah mengemas 12 gol dan lima assist dalam 26 penampilan di semua kompetisi musim ini bersama Lokomotiv.
Meski baru berusia 24 tahun, Miranchuk ternyata telah membubuhkan caps untuk timnas Rusia sebanyak 25 kali.
Ia juga sebelumnya pernah tergabung dalam timnas Rusia kategori umur, baik itu U17, U19, dan U21
Secara total, Miranchuk bermain bagi klub Russi itu sebanyak 223 kali.
Di mana sang pemin mampu membukukan 41 gol dan 44 assist.
Secara garis besar dan gaya bermain, ia memiliki kemiiripan permainan dengan Hakan Calhanoglu.
Sama-sama berposisi sebagai gelandang serang, keduanya mampu bermain sebagai Trequartista.
Bedanya, Hakan Calhanoglu terlebih dahulu mampu moncer bersama AC Milan di musim ini.
Dilansir dari laman Milan Talk, Miranchuk merupakan pemain dengan gaya bermain yang eksplosif.
Tak hanya mengandalkan kecepatan tipikal pemain Russia ia memiliki kekuatan untuk berduel di lini tengah.