Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Inter Milan vs Getafe, Antonio Conte Kirim Sinyal Bawa Timnya Raih Kejayaan di Liga Eropa

Pelatih Inter Milan, Antonio Conte mengakui punya ambisi besar untuk membawa timnya meraih kejayaan pada kompetisi Liga Eropa musim 2019/2020.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Inter Milan vs Getafe, Antonio Conte Kirim Sinyal Bawa Timnya Raih Kejayaan di Liga Eropa
Instagram Inter Milan (@inter)
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, Sedang memberikan arahan kepada anak asuhnya ketika bermain di Cam Nuo Markas Barcelona dalam lanjutan laga Fase grup Liga Champions, Rabu (3/10/2019) dini hari tadi. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte mengakui punya ambisi besar untuk membawa timnya meraih kejayaan pada kompetisi Liga Eropa musim 2019/2020.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Conte jelang pertandingan antara Inter Milan kontra Getafe pada babak 16 besar Liga Eropa.

Inter Milan dijadwalkan akan bertanding melawan Getafe di Veltins Arena, Jerman, Kamis (6/7/2020) dinihari nanti.

Baca: Seandainya Antonio Conte Pergi, Inter Milan dalam Masalah Besar

Ambisi besar yang diusung Conte untuk membawa timnya meraih gelar juara Liga Eropa musim ini juga seakan meredakan berbagai spekulasi masa depannya bersama Inter Milan.

Diketahui, masa depan Conte bersama Inter Milan terus menjadi pembicaraan panas dalam berbagai media Italia.

Ketegangan antara Conte dengan pihak klub menjadi alasan utama dibalik ketegangan kedua belah pihak.

Apalagi, Inter Milan dikabarkan sudah menyediakan dua kandidat calon pengganti Conte yakni Massimiliano Allegri dan Mauricio Pochettino.

Berita Rekomendasi

Namun, berbagai spekulasi tersebut coba dinetralisir oleh Conte dalam sebuah konferensi timnya sebelum melawan Getafe.

Baca: Isu Panas Bursa Transfer, Cristiano Ronaldo Disebut Bakal Tinggalkan Juventus Demi PSG

Baca: Misi Comeback Real Madrid Terhalang tanpa Adanya Figur Cristiano Ronaldo

Conte menegaskan, dirinya bersama tim yang ditanganinya akan kembali berusaha berjuang bersama untuk menorehkan prestasi dalam ajang Liga Eropa musim ini.

"Ketika saya berbicara saya melakukannya untuk Inter Milan, ini sangat penting karenanya mari berbicara tentang kami," ujar Conte dilansir Sportskeeda.

"Mari kita berbicara tentang sesuatu yang membuat kami dekat satu sama lain di bawah bendera yang sama," tambahnya.

Setelah gagal meraih gelar juara dalam ajang Liga Italia dan Coppa Italia, Conte menegaskan kompetisi Liga Eropa terasa sangat penting baginya.

Apalagi, ajang Liga Eropa menjadi satu-satunya trofi yang bisa dimenangkan oleh Inter Milan pada musim ini.

"Saya pikir Liga Eropa adalah kompetisi yang sangat penting bagi semua orang terutama bagi kita," jujur eks pelatih Chelsea.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas