Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persita Tangerang Gelar Latihan Perdana, Miftah Anwar Sani Mengaku Harus Fokus

Miftah Anwar Sani semakin meningkatkan fokusnya sebelum latihan perdana Persita Tangerang, yang direncanakan mulai 18 Agustus mendatang.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persita Tangerang Gelar Latihan Perdana, Miftah Anwar Sani Mengaku Harus Fokus
dok pribadi
Miftah Anwar Sani 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Pemain bertahan Persita Tangerang, Miftah Anwar Sani semakin meningkatkan fokusnya sebelum latihan perdana Persita Tangerang, yang direncanakan mulai 18 Agustus mendatang.

Pemain bernomor punggung 14 ini pun tetap menjaga konsistensi latihan mandiri guna menjaga kebugaran tubuhnya.

Baca: Eldar Hasanovic: Saya tak Yakin Wacana Tanpa Degradasi Akan Membuat Pertandingan Tidak Menarik

"Saya memang sudah berlatih intens untuk menghadapi musim lanjutan Liga 1 Indonesia, termasuk latihan tim. Sejauh saya juga lebih fokus dalam menyiapkan mental untuk segala sesuatunya," ujar pemain berusia 24 tahun ini kepada Warta Kota, Selasa (11/8/2020).

Miftah mengatakan dirinya serius menatap lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia.

Selain itu, Miftah turut membayangkan bagaimana protokol kesehatan nantinya diterapkan di timnya.

"Social distancing mungkin sewajarnya saja nanti, apalagi kalau bermain bola, ada banyak kontak langsung dan berdekatan.
paling ya salaman diganti dengan tos mengepal saja," tuturnya.

Baca: Tim Juara dan Runner-up Liga 1 Dapat Tambahan Hadiah Uang Tunai kata Akhmad Hadian Lukita

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, tim medis Persita mengatakan akan menerapkan protokol kesehatan kepada seluruh pemain, pelatih dan juga staff tim sebelum memulai latihan nantinya.

Hal ini untuk menjaga keselamatan pemain dalam berkompetisi di lanjutan Liga 1 Indonesia, Oktober mendatang.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas