Tanggapan Gelandang Persib Bandung soal Liga 1 2020 yang Dilanjutkan Tanpa Penonton
Gelandang Persib Bandung, Erwing Ramdani menyayangkan kelanjutan Liga 2020 yang digelar tanpa penonton.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Persib Bandung, Erwin Ramdani memebrikan tanggapan soal kelanjutan Liga 1 2020 yang digelar tanpa penonton.
Peraturan Liga 1 2020 yang menggelar laga tanpa penonton demi menghindari kerumunan banyak orang, tentu mendapat pro dan kontra dari sejumlah pihak.
Erwin Ramdani, menuturkan, adanya larangan menyaksikan pertandingan secara langsung di stadion diyakini akan berdampak banyak bagi para pemain dan suporter klub masing-masing.
Baca: Jadwal Liga 1 2020 Belum Jelas, Persib Bandung Tetap Persiapkan Tim
Baca: Persikabo 1973 Siap Adu Kekuatan dengan Persib Bandung di Ajang Ujicoba 5 September 2020
Menurutnya, satu di antara dampak itu adalah stadion GLBA akan terasa sepi dan sunyi jika tidak ada penonton.
Walaupun begitu, tidak menyurutkan semangat Erwin dan pemain Persib lainnya untuk menampilkan permainan yang bagus.
"Yang jelas pasti ada bedanya jika tidak ada penonton di stadion. Sebagai pemain bola kami sudah terbiasa dengan adanya atmosfer suara gemuruh penonton."
"Jika tidak ada Bobotoh di stadion kayak ada yang kurang dari kami. Perasaan saya cukup sedih sih, tapi yang pasti inilah yang terbaik untuk menghentikan penyebaran Covid-19," ujar Erwin kepada Tribun Jabar, ditemui di Kaybun Dimsum, Jalan Bojongsoang No 99 Kota Bandung, Senin (31/8/2020).
Selain larangan menonton Liga 1 2020, PSSI juga melarang suporter menyaksikan latihan para pemain bola.
"Sebelum terjadi pandemi, biasanya banyak Bobotoh yang datang untuk melihat kami latihan."
"Saat ini latihannya harus tertutup, sehingga Bobotoh tidak bisa berfoto dan berinteraksi dengan Pemain Persib. Cuma yah harus kita taati peraturan tersebut, karena itu juga buat kebaikan kita sendiri," pungkas Erwin.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul "Liga 1 2020 Akan Dilanjutkan Tanpa Penonton, Apa Kata Gelandang Persib Bandung?",