Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL UEFA Nations League: Bosnia & Italia Berbagi Poin, Striker Incaran Juventus Cetak Gol

Hasil UEFA Nations League: Bosnia mampu tahan imbang Italia, striker incaran Juventus, edin Dzeko cetak satu gol, Sabtu (5/9/2020).

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Husein Sanusi
zoom-in HASIL UEFA Nations League: Bosnia & Italia Berbagi Poin, Striker Incaran Juventus Cetak Gol
afp
Ilustrasi - HASIL UEFA Nations League: Bosnia & Italia Berbagi Poin, Striker Incaran Juventus Cetak Gol 

TRIBUNNEWS.COM - Bosnia berhasil menahan imbang 1-1 Italia dalam pertandingan UEFA Nations League.

Timnas Bosnia terlebih dahulu unggul lewat striker yang tengah dikaitkan dengan Juventus, Edin Dzeko (57').

Namun tak membutuhkan waktu lama, Timnas Italia mampu menyamakan kedudukan lewat Stefano Sensi (61').

Baca: Mengulas Peluang AC Milan Miliki Striker Anyar, Nama Luka Jovic Kembali Naik ke Permukaan

Baca: Bergabungnya Sandro Tonali ke AC Milan Bikin Stefano Pioli Miliki Banyak Variasi Skema Permainan

Duel antara timnas Italia dan timnas Bosnia-Herzegovina tersaji di Stadio Artemio Franchi, Florence, Jumat (4/9/2020) pukul 20.45 waktu setempat atau Sabtu pukul 01.45 WIB.

Timnas Italia dan timnas Bosnia harus puas mengakhiri laga dengan skor imbang 1-1.

Gli Azzurri, julukan timnas Italia, sebenarnya mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola 59 persen.

Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, Italia pun memiliki peluang yang cukup banyak dengan 19 yang 4 di antaranya menuju ke gawang.

Berita Rekomendasi

Adapun Bosnia mempunyai 9 tembakan dengan 4 mengarah tepat sasaran.

Mengawali babak kedua, Bosnia mencoba untuk menekan pertahanan Italia.

Pasukan Dusan Bajevic mendapatkan peluang pada menit ke-52 lewat Armin Hodzic.

Hodzic mampu menembus barisan pertahanan Italia lewat sisi kiri.

Kendati sudah berhasil melewati kiper Gianluigi Donnaruma, Hodzic gagal mencetak gol lantaran tendangannya membentur tiang gawang.

Hal serupa dialami Italia ketika mendapatkan peluang lewat Lorenzo Insigne pada menit ke-54.

Sundulan Insigne dari sisi kiri serangan hanya membentur tiang gawang Bosnia.

Bosnia sukses unggul lebih dulu lewat tembakan kaki kanan Edin Dzeko dalam kotak penalti pada menit ke-57.

Bermula dari tendangan sudut yang diambil oleh Edin Visca, kemelut terjadi di dalam kotak terlarang.

Bola sundulan Toni Sunjic mampu dikonversi Edzin Dzeko menjadi gol untuk keunggulan 1-0 Bosnia atas Italia.

Kontribusi Dzeko tersebut menambah koleksi golnya dalam level internasional menjadi 59 buah.

Dia menjadi pencetak gol terbanyak di skuad berjulukan The Dragons itu.

Akan tetapi, gol pemain berusia 34 tahun itu gagal membuat timnya meraih kemenangan lantaran Italia mampu menyamakan kedudukan.

Gli Azzurri mampu mengejar ketertinggalan lewat gol Stefano Sensi pada menit ke-62.

Gol tersebut bermula dari umpan dari sisi kiri yang dilepaskan Insigne, dibelokkan dengan mudah oleh Sensi tanpa bisa diantisipasi oleh kiper Bosnia, Ibrahim Sehic.

Italia tak mampu menambah gol meskipun memasukkan Ciro Immobile untuk mempertajam lini serang pada menit ke-73.

Mereka justru keteteran dengan serangan balik yang dilaikukan Bosnia.

Pada 8 menit waktu normal menjelang laga berakhir, Dzeko melepaskan umpan yang diteruskan Visca.

Namun, tendangan Visca masih mampu diamankan Donnaruma.

Skor 1-1 tetap bertahan hingga wasit Tasos Sidiropoulos meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Namun, tendangan pemain bintang Napoli itu hanya berakhir di atas gawang kiper Bosnia, Ibrahim Sehic.

Sementara Belotti mendapatkan peluang pada menit ke-34 dengan melepaskan tembakkan dari dalam kotak penalti yang mampu ditangkap dengan baik oleh Sehic.

Adapun satu-satunya kesempatan yang dimiliki Bosnia datang dari aksi Edin Visca setelah mendapatkan umpan dari Edin Dzeko.

Namun, tembakan Visca melebar dari gawang Italia.

Baik Italia maupun Bosnia belum mampu mencetak gol. Skor kacamata bertahan babak pertama berakhir.

Italia 1-1 Bosnia (Edin Dzeko 58', Stefano Sensi 68')

Italia (4-3-3): 21-Gianluigi Donnarumma; 16-Alessandro Florenzi, 19-Leonardo Bonucci, 15-Francesco Acerbi, 4-Cristiano Biraghi; 7-Lorenzo Pellegrini (22-Kean), 5-Stefano Sensi (68'), 18-Nicolo Barella; 14-Federico Chiesa (11-Zaniolo), 9-Andrea Belotti (17-Ciro Immobile), 10-Lorenzo Insigne

Pelatih: Roberto Mancini

Bosnia (4-3-3): 12-Ibrahim Sehic; 5-Sead Kolasinac (2-Civic), 17-Sinisa Sanicanin, 15-Toni Sunjic, 19-Branimir Cipetic; 10-Amer Gojak, 20-Haris Hajradinovic, 13-Gojko Cimirot; 14-Armin Hodzic (7-Besic), 11-Edin Dzeko (58'), 8-Edin Visca (23-Milosevic)

Pelatih: Dusan Bajevic

Wasit: Tasos Sidiropoulos

Artikel ini telah tayang di BolaSport dengan judul "Hasil UEFA Nations League - Gol ke-59 Edin Dzeko Gagal Bawa Bosnia Benamkan Italia"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas