AC Milan dan Fiorentina Tak Ada Negosiasi Lanjutan Transfer Chiesa, Stefano Pioli Bisa Gigit Jari
Kesepakatan transfer Federico Chiesea tak menunjukan kemajuan maupun perkembangan, Pelatih AC Milan Stefano Pioli bisa gigit jari.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Saga transfer kepindahan Federico Chiesa dari Fiorentina masih terus berlanjut.
Nama pemain yang berposisi penyerang tersebut tengah naik daun dalam bursa transfer musim panas ini.
Federico Chiesa pun terus dikaitkan dengan beberapa tim besar yang berminat mengamankan jasannya.
Baca: Paolo Maldini Tanggapi Isu Transfer Tiemoue Bakayoko Gabung AC Milan, Bukan Prioritas?
Baca: Perjalanan Menarik Rui Costa Berseragam AC Milan, Beri Harapan Palsu Lazio di Detik Terakhir
Salah satunya tim legendaris Liga Italia, AC Milan yang diketahui terus berusaha untuk mendaratkan Federico Chiesa.
Bahkan dalam surat kabar di Florence, menyebutkan bahwa selama beberapa waktu ini Stefano Pioli tertarik menjadikan Chiesa sebagai buruannya.
Hal tersebut juga dibenarkan oleh wartawan AC Milan, Stefano Cecchi dalam wawancaranya bersama Radio Sportiva.
Penyerang muda milik Timnas Italia tersebut digadang-gadang menjadi bagian skuad mewah klub berjuluk Rossoneri.
Rossoneri pun menunjukan agresif nya dalam bursa transfer musim ini dengan bukti mendatangkan banyak pemain.
Pemain-pemain muda beken seperti Brahimi Diaz hingga Sandro Tonali dipastikan berseragam Rossoneri pada musim depan.
Baca: Tiga Hal Penting Dibalik Kemenangan AC Milan atas Monza, Proyek Menjanjikan Tim Rossoneri
Baca: Tak Melulu Cetak Gol bagi AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Kini Punya Peran Anyar
Namun kabar terbaru menyebutkan, seperti yang dilansir Fabrizio Romano kepada Calciomercato.
Saat ini belum ada konfirmasi tentang negosiasi lanjutan Federico Chiesa antara AC Milan dan Fiorentina.
Pemain yang juga dapat beroperasi sebagai winger tersebut juga menegaskan keinginannya untuk pindah ke sesama tim di Liga Italia.
Keinginan Chiesa tersebut seharusnya dapat dimanfaatkan AC Milan untuk memboyongnya.
Rossoneri pun terlihat tak ingin tergesa-gesa dalam saga transfer pemain kelahiran 25 Oktober 1997 ini.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.