Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bhayangkara FC Dihuni Para Pemain Top, TM Ichan Tak Khawatir Padatnya Jadwal Liga 1

jadwal pertandingan jadi lebih padat. Bhayangkara FC saja bertanding tujuh kali pada bulan Oktober.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Bhayangkara FC Dihuni Para Pemain Top, TM Ichan Tak Khawatir Padatnya Jadwal Liga 1
Tribunnews/Abdul Majid
Para pemain Bhayangkara FC saat melakukan pendinginan usai menjalani latihan sore di Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta, Senin (7/9/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Gelandang bertahan Bhayangkara FC, Teuku Muhammad Ichsan turut mengomentari padatnya jadwal pertandingan Liga 1 2020 yang akan dimulai pada awal Oktober mendatang.

Seperti diketahui, Liga 1 lanjutan nanti hanya digelar selama lima bulan; 1 Oktober 2020 – Februari 2021.

Imbasnya, jadwal pertandingan jadi lebih padat. Bhayangkara FC saja bertanding tujuh kali pada bulan Oktober.

Meski demikian, T.M Ichsan tak terlalu khawatir lantaran skuat tim berjuluk The Guardian punya banyak pemain-pemain berkualitas.

“Ya kalau lihat dari jadwal sangat padat, kan apalagi Bhayangkara banyak pemain yang bagus, bakal banyak rotasi juga. Jadi tidak masalah buat kami,” kata Ichsan kepada Tribunnews, Rabu (9/9/2020).

Seperti diketahui, di musim 2020 ini, The Guardian memang mendatangkan pemain-pemain ternama, antara lain Andik Vermansah, Saddil Ramdani, Renan da Silva, Ahmad Jufrianto dan Ezechiel Ndouassel.

Berita Rekomendasi

Mereka pun kini tengah kembali menjalani latihan bersama yang dimulai sejak awal September ini.

Ichsan menilai setelah lima bulan lebih tak latihan bersama, ia dan rekan-rekannya butuh waktu kembali untuk bisa kembali kompak.

“Kalau lima hari awal latihan ini masih butuh adaptasi ya, tapi setelah kemarin game internal, kami sudah bisa mulai bersama lagi. Tinggal butuh waktu lagi buat kembali seperti semula,” ujarnya.

Tak hanya menerapkan latihan untuk peningkatan fisik dan penerapan taktik. Paul Munster juga telah mengagendakan anak asuhnya untuk melakukan laga uji coba.

Terdekat, skuat berjuluk The Guardian tersebut bakal menjalani laga uji coba kontra Persib Bandung pada Sabtu (12/9/2020).


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas