Dua Legenda Liverpool Geram Melihat Blunder yang Dilakukan Van Dijk
Beruntung Liverpool berhasil meraih poin penuh dalam pertandingan kontra Leeds United bekat gol penalti Mohamed Salah di menit ke-88.
Editor: Taufik Batubara
PAUL ELLIS / POOL / AFP
Bek Liverpool Belanda Virgil van Dijk (tengah) merayakan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Liverpool dan Leeds United di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 12 September 2020.
TRIBUNNEWS.COM - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, mengkritik lini pertahanan The Reds ketika menghadapi Leeds United di pertandingan pertama Liga Inggris, Sabtu (12/9/2020) malam WIB.
Di laga tersebut, bek Liverpool Virgil van Dijk mampu mencetak gol di menit ke-20 lewat sundulan.
Namun 10 menit berselang, pemain asal Belanda itu melakukan blunder fatal yang akhirnya berbuah gol untuk Leeds United.
Bola yang seharusnya dapat dibersihkan Van Dijk justru jatuh ke pemain lawan, Patrick Bramford.
Menanggapi kelasahan tersebut, Carragher menilai Van Dijk terlalu sombong.
Berita Rekomendasi