Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Babak Pertama Juventus vs Sampdoria, Gol Debut Kulusevski Bawa Tuan Rumah Unggul 1-0

Gelandang baru milik Juventus, Dejan Kulusevski berhasil mencetak gol dalam laga debutnya bersama Juventus saat melawan Sampdoria, Senin (21/9/2020).

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Hasil Babak Pertama Juventus vs Sampdoria, Gol Debut Kulusevski Bawa Tuan Rumah Unggul 1-0
instagram/juventus
Selebrasi gol Juventus yang dicetak Dejan Kulusevski melawan Sampdoria 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang baru milik Juventus, Dejan Kulusevski berhasil mencetak gol dalam laga debutnya bersama Juventus saat melawan Sampdoria, Senin (21/9/2020) dinihari.

Berlangsung di Allianz Stadium, gol Kulusevski pada menit ke-13 sementara mampu membawa Juventus unggul atas Sampdoria pada babak pertama.

Juventus selaku tuan rumah sementara unggul dengan skor satu gol tanpa balas melawan Sampdoria pada pekan perdana Liga Italia musim 2020/2021.

(Link live streaming dan susunan pemain laga antara Juventus vs Sampdoria tersedia di akhir).

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo menempatkan sosok Cristiano Ronaldo sebagai ujung tombak utama dalam laga melawan Sampdoria.

Pergerakan Cristiano Ronaldo akan mendapatkan dukungan dari lini kedua yang diisi oleh pemain seperti Aaron Ramsey dan Dejan Kulusevski.

Jalannya Pertandingan Babak Pertama

BERITA TERKAIT

Babak pertama dimulai, Juventus selaku tuan rumah langsung mencoba mengontrol permainan sejak awal pertandingan.

Pada menit keempat, Aaron Ramsey dilanggar oleh Lorenzo Tonelli ketika akan melakukan tusukan ke lini pertahanan tim tamu.

Wasit pun tak segan menghadiahi Toneli kartu kuning atas pelanggaran yang dilakukannya tersebut.

Enam menit laga berlangsung dimana Danilo mencoba keberuntungannya melepaskan tendangan dari luar kotak penalti.

Hanya saja, tendangan mantan pemain Manchester City tersebut belum menemui sasaran yang tepat.

Juventus memegang kendali permainan dengan menguasai jalannya laga dengan possesion ball mencapai 70% pada sepuluh menit awal pertandingan.

Peluang emas pertama didapatkan oleh Cristiano Ronaldo ketika laga memasuki menit kesebelas.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas