Live Streaming TV Online Mola TV, Chelsea vs Crystal Palace, Berikut Susunan Pemainnya
Berikut ini link live streaming dan susunan pemain laga antara Chelsea melawan Crystal Palace yang sesaat lagi akan ditayangkan di Mola TV.
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini link live streaming dan susunan pemain laga antara Chelsea melawan Crystal Palace yang sesaat lagi akan ditayangkan di Mola TV, Sabtu (3/20/2020) pukul 18.30 WIB.
Pelatih Chelsea, Frank Lampard terlihat melakukan beberapa perubahan dalam menyusun skema formasinya dalam laga melawan Crystal Palace.
Juru taktik asal Inggris itu menurunkan Eduoardo Mendy, Cesare Azpilicueta, Calum Hudson-Odoi, dan Tammy Abraham sebagai starter dalam laga ini.
Christian Pulisic yang baru pulih dari cedera terlihat menghiasi bangku cadangan Chelsea.
Pertandingan Chelsea melawan Crystal Palace akan dilangsungkan di Stamford Bridge, London.
(Link live streaming Chelsea vs Crystal Palace via Mola TV tersedia di akhir)
Chelsea selaku tuan rumah memiliki hasrat untuk menjadikan laga melawan Crystal Palace sebagai momen kebangkitan sekaligus pelipur lara.
Sebagaimana diketahui bahwa Chelsea baru saja meraih hasil mengecewakan dalam dua pertandingan terakhirnya.
Setelah hampir menelan kekalahan kala bersua West Brom, tim berjuluk The Blues itu harus tertunduk lesu ketika disingkirkan Tottenham Hotspur dari ajang Carabao Cup, tengah pekan ini.
Dua hasil mengecewakan itu sepertinya membuat para penggemar Chelsea merasa khawatir jika timnya tidak kunjung stabil performanya.
Apalagi Chelsea telah menggelontorkan banyak uang untuk membeli banyak pemain baru pada bursa transfer musim panas ini.
Baca: Keistimewaan Houssem Aouar yang Bikin Arsenal Jatuh Hati, Kepingan Puzzle Tim Besutan Mikel Arteta
Berkaca dari statistik, dimana Chelsea sejauh ini baru meraih kemenangan sebanyak dua kali dalam lima pertandingan yang telah mereka lakoni di semua kompetisi musim ini.
Kemenangan melawan Brighton dan Barnsley menjadi laga yang berhasil diamankan Chelsea untuk memetik poin penuh.
Tentu catatan itu tergolong kurang bagus mengingat Chelsea seharusnya bisa bertindak lebih baik dengan mengemas lebih banyak kemenangan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.