Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil UEFA Nations League - Belanda Imbangi Italia, Catatan Gli Azzurri Sama dengan AC Milan

Stelah ditahan imbang oleh Belanda dalam lanjutan UEFA Nations League, Timnas Italia memiliki catatan yangs erupa dengan AC Milan.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil UEFA Nations League - Belanda Imbangi Italia, Catatan Gli Azzurri Sama dengan AC Milan
MARCO BERTORELLO / AFP
Gelandang Belanda Frenkie De Jong (kiri) bersaing memperebutkan bola dengan Manuel Locatelli dari Italia selama pertandingan sepak bola Grup A1 UEFA Nations League antara Italia dan Belanda di Stadion Atleti Azzurri d'Italia di Bergamo pada 14 Oktober 2020. 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia berhasil mencatatkan penampilan gemilang setelah menahan imbang Timnas Belanda dalam lanjutan UEFA Nations League.

Berlangsung di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Timnas Italia berbagi satu poin dengan Belanda setelah menyelesaikan laga lewat skor 1-1, Kamis (15/10/2020).

Gli Azzurri -julukan Timnas Italia- mampu mencetak gol terlebihd ahulu melalui lesakan pemain AS Roma, Lorenzo Pellegrini (16').

Tim tamu tak membutuhkan waktu lama untuk menyamakan kedudukan. Kali ini gantian pemain Manchester United yang mencatatkan namanya di papan skor.

Yakni Donny van de Beek berhasil merobek jala Timnas Italia (25').

Baca juga: LINK Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Liga Italia, Lautaro Martinez & Eriksen Terancam Absen

Baca juga: Link Live Streaming Italia vs Belanda: Berikut Head to Head Kedua Tim

Gol mantan pemain Ajax Amsterdam itu menjadi lesakan terakhir yang tercipta di laga dinihari tadi.

Hasil imbang ini membuat posisi tim asuhan Roberto Mancini kini merosot ke urutan kedua klasemen Grup A1.

Berita Rekomendasi

Ciro Immobile dkk kini mengoleksi enam poin dari empat pertandingan yang telah dilakoni.

Sedangkan untuk posisi puncak klasemen berhasil di duduki oleh Polandia yang juga sukses mengalahkan Bosnia.

Adapun Timnas Belanda, hasil satu poin ini membuat mereka beolum beranjak dari urutan ketiga klasemen dengan membukukan lima angka.

Pasca pertandingan tersebut, Timnas Italia memiliki catatan mentereng yang mereka bukukan.

Dilansir dari laman resmi UEFA, Timnas Italia memiliki dua catatan. Pertama, Gli Azzurri tak terkalahkan dalam 19 pertandingan terakhir mereka.

Rinciannya Nicolo Barella dkk mampu mengemas 14 kemenangan dan empat hasil imbang.

Torehan apik yang dimiliki oleh Timnas Italia sama dengan yang dihasilkan oleh AC Milan saat ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
Chelsea
22
11
7
4
44
27
17
40
5
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas