Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Real Madrid Kalah, Zinedine Zidane Sebut Pemainnya Kehilangan Percaya Diri

Real Madrid besutan Zinedine Zidane harus mengawali kiprah mereka pada ajang Liga Champions dengan hasil buruk.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Real Madrid Kalah, Zinedine Zidane Sebut Pemainnya Kehilangan Percaya Diri
GABRIEL BOUYS/AFP
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mendamping timnya dalam pertandingan Real Madrid dan Shakhtar Donetsk di stadion Alfredo di Stefano di Valdebebas di pinggiran Madrid pada 21 Oktober 2020. 

TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid besutan Zinedine Zidane harus mengawali kiprah mereka pada ajang Liga Champions dengan hasil buruk.

Real Madrid kalah dari wakil Ukraina. Shakhtar Donetsk pada matchday pertama Grup B Liga Champions.

Laga Real Madrid vs Shakhtar Donetsk yang dihelat di Stadion Alfredo Di Stefano, Rabu (21/10/2020) itu berakhir dengan skor 2-3 untuk kemenangan tim tamu.

Real Madrid menunjukkan performa buruk pada babak pertama dengan kebobolan tiga gol tanpa balas.

Tiga gol Shakhtar Donetsk tercipta lewat Tete (29'), Raphael Varane (33'- gol bunuh diri), dan Manor Salomon (42').

Tidak ingin tertinggal dari tim tamu, skuad asuhan Zinedine Zidane kemudian bangkit pada babak kedua.

Real Madrid melancarkan serangan bertubi-tubi hingga kemudian berhasil mencetak tiga gol lewat Luka Modric (54'), Vinicius Junior (59'), dan Federico Valverde (90+2').

Berita Rekomendasi

Akan tetapi, gol penyeimbang yang diciptakan Federico Valverde dibatalkan wasit setelah sang pengadil menyaksikan VAR.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

 
Sumber: BolaStylo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas