Musnahkan Rekor Unbeaten Everton, Ralph Hasenhuttl Puji Kinerja Southampton
Pelatih Southampton, Ralph Hasenhuttl memberikan komentar terbarunya setelah membawa timnya mengalahkan Everton pada pekan keenam Liga Inggris.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Hasenhuttl cukup yakin pemain depan andalannya tersebut sudah terlihat menemukan sentuhan terbaiknya secara perlahan namun pasti.
"Saya selalu yakin bahwa waktu Che Adams akan segera tiba, terkadang butuh waktu lama untuk beradpatasi dengan level tersebut," puji Hasenhuttl.
"Tetapi dia selalu belajr dan bekerja keras untuk mendapatkan apa yang pantas dia dapatkan sekarang,".
Lebih lanjut, kemenangan melawan Everton dianggap terasa special mengingat sepak terjang tim besutan Ancelotti yang luar biasa dalam mengawali musim ini.
"Itu adalah kemenangan yang sulit melawan tim kuat tetapi kami memiliki manajemen permainan yang baik," ujar Hasenhuttl.
"Tidak mudah secara mental untuk unggul 2-0, segalanya dapat berubah dengan cepat, ini salah satu penampilan terbaik kami di kandang," tutupnya.
Kemenangan melawan Everton menjadi raihan poin penuh ketiga kalinya bagi Southampton pada musim ini.
Sebelumnya, tim berjuluk The Saints tersebut mengemas dua kemenangan ketika bertemu West Brom dan Burnley.
Baca juga: Carlo Ancelotti Percaya Inter Milan Bisa Runtuhkan Hegemoni Juventus
Baca juga: Bikin Gol Lagi untuk Liverpool, Juergen Klopp Sebut Diogo Jota Punya Masa Depan Cerah
Berkat kemenangan melawan Everton, Southampton naik ke peringkat kelima dengan perolehan 10 poin dari enam laga yang telah dilakoni.
Torehan tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kekalahan mewarnai perjalanan Southampton dalam mengarungi kompetisi musim ini.
Hasil positif melawan Everton juga membuat Southampton untuk pertama kalinya berhasil mengalahkan tim pemuncak klasemen dalam 12 laga terakhirnya.
Sejak terakhir kali mereka memenangkan laga melawan Liverpool asuhan Brendan Rodgers dengan skor satu gol tanpa balas pada September 2013.
Southampton dijadwalkan akan melakoni laga tandang menghadapi Aston Villa, Minggu (1/11/2020) mendatang.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)