Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kiper Pengganti Donnarumma Lakukan Blunder, Pelatih AC Milan Beri Pembelaan

Gantikan Donnaruma yang dinyatakan positif Covid-19, Tatarasanu melakukan blinder yang mengakibatkan terciptanya gol pertama AS Roma.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kiper Pengganti Donnarumma Lakukan Blunder, Pelatih AC Milan Beri Pembelaan
Instagram @Rossoneribalkan1899
Aksi Ciprian Tatarusanu dalam laga AC Milan vs AS Roma di pekan 6 Liga Italia 2020/2021 

TRIBUNNEWS.COM - Ciprian Tatarusanu yang menggantikan Gianluigi Donnaruma di bawah mistar AC Milan menuai banyak sorotan tajam.

Ciprian Tatarusanu mendapatkan kesempatan tampil pada pertandingan AC Milan vs AS Roma setelah Donnarumma dinyatakan positif Covid-19 beberapa hari lalu

Tatarusanu ikut bertanggung jawab atas hasil imbang 3-3 yang diraih AC Milan atas AS Roma dalam lanjutan pekan ketujuh Liga Italia, pada Selasa (27/10/2020).

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli memberi isyarat selama pertandingan sepak bola grup H putaran pertama Liga Eropa UEFA antara Celtic dan AC Milan di stadion Celtic Park di Glasgow, Skotlandia pada 22 Oktober 2020.
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli memberi isyarat selama pertandingan sepak bola grup H putaran pertama Liga Eropa UEFA antara Celtic dan AC Milan di stadion Celtic Park di Glasgow, Skotlandia pada 22 Oktober 2020. (RUSSELL CHEYNE/POOL/AFP)

Baca juga: Hasil AC Milan vs AS Roma Liga Italia, Fonseca Tanggapi Keputusan Wasit Beri Dua Penalti Kontrovesi

Baca juga: Soal Blunder Kiper AC Milan yang Bikin Rekor Kemenangan Terhenti, Pioli: Wajar!

Berlangsung di San Siro Stadium, Tatarusanu kebobolan tiga gol lewat Edin Dzeko (14'), Jordan Vertoout (71'p) dan Marash Kumbula (84').

Adapun ketiga tuan rumah AC Milan dilesakan oleh Zlatan Ibrahimovic (2', 79'p) dan Alexis Saelemaekers (47').

Menanggapi penampilan kiper pengganti Donnaruma tersebut, Stefano Pioli selaku pelatih AC Milan terlihat memberikan pembelaannya.

Pembelaan Stefano Pioli dilakukan terkait blunder fatal Tatarusanu yang mengakibatkan terciptanya gol pertama Edin Dzeko.

BERITA REKOMENDASI

Gol Edin Dzeko yang memanfaatkan kesalahan kiper AC Milan tersebut terjadi pada menit 14.

Menurut Pioli, kesalahan blunder yang dilakukan Tatarusanu adalah bagian dari sepak bola yang tak bakal terlewatkan.

Ia pun ingin kiper berusia 34 tahun untuk bangkit dan tetap kuat dari segi mentalnya demi berada di skuad AC Milan.

Baca juga: Hasil Liga Italia, AC Milan Gagal Raih Kemenangan, Rafael Leao Akui Kecewa Berat

Baca juga: Hasil AC Milan vs AS Roma, Rossoneri Samai Rekor 61 Tahun Silam Meskipun Gagal Menang

“Kesalahan adalah bagian dari sepak bola, Tatarusanu melewatkan bola,” kata Stefano Pioli dikutip dari laman Football-Italia.

"Dia adalah penjaga gawang yang kuat, itu pada debutnya, sesuatu yang kecil mungkin berdampak," harapnya.

Di sisi lain, Pioli mengaku tak ingin memberikan komentar lebih jauh terkait kepempinan wasit Piero Giacomelli.

Sebagai informasi, Piero Giacomelli memberikan dua penalti pada pertandingan ini, masing-masing kepada AC Milan maupun AS Roma.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
7
5
1
1
14
5
9
16
2
Juventus
6
3
3
0
9
0
9
12
3
AC Milan
6
3
2
1
14
7
7
11
4
Inter Milan
6
3
2
1
13
7
6
11
5
Torino
6
3
2
1
10
8
2
11
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas