Persaingan Trequartista AC Milan Memanas, Krunic Siap Ambil Alih Kekuasan Calhanoglu
Persaingan posisi trequartista AC Milan memanas, Rade Krunic siap untuk mengambil alih posisi tempat Hakan Calhanoglu.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Persaingan untuk posisi penyerang lubang alias trequatista kian memanas bagi klub Liga Italia, AC Milan.
Dalam beberapa musim terakhir, posisi trequartista dari AC Milan mutlak menjadi milik Hakan Calhanoglu.
Bongkar pasang pelatih yang dilakukan AC Milan tak membuat posisi pemain asal Turki itu tergantikan.
Namun di bawah kendali Stefano Pioli saat ini, persaingan untuk posisi trequartista terbuka lebar.
Baca juga: Menanti Racikan Jitu Pioli saat AC Milan vs Sparta Praha: Peluang Rotasi & Peran Vital Ibrahimovic
Baca juga: AC Milan Tengah Kecewa Berat, Sparta Praha Siap Siaga jadi Pelampiasan Amarah Rossoneri
Setidaknya terdapat dua pemain yang bisa menempati posisi tersebut, yakni Brahim Diaz dan Hakan Calhanoglu.
Namun oleh Pioli, Brahim Diaz lebih banyak dimainkan sebagai winger AC Milan.
Kondisi tersebut sempat membuat prakiraan bahwa kekuasaan Hakan Calhanoglu sebagai penyerang lubang tak mungkin tergantikan.
Namun terbaru, Pioli membuat kejutan dengan menempatkan Rade Krunic di posisi Hakan Calhanoglu.
Kesempatan tersebut dilakukan oleh Pioli kala sang pemain andalannya tersebut mengalami cedera.
Lantas bagaimana hasilnya? Jawabannya memuaskan. Rade Krunic mampu menjawab kepercayaan yang diberikan Pioli dengan satu lesakan.
Tepatnya saat pertandingan AC Milan bertandang ke markas Celtic dalam laga pekan perdana Liga Eropa.
Jika berbicara kualitas Hakan Calhanoglu, tentu tak mungkin lagi diragukan kemampuan yang dimiliki pemain 26 tahun itu.
Terbukti dalam delapan pertandingan yang ia bukukan musim ini, eks Bayer Leverkusen itu mampu mengemas empat gol dan empat assist.
Namun seperti yang diungkapkan awal tadi, persaingan untuk posisi trequartista terbuka lebar.
Nama Rade Krunic memanaskan persaingan atas kekuasaan yang selama ini dimiliki oleh Calhanoglu.
Rade Krunic sendiri mengakui baha dirinya lebih senang jika ditempatkan sebagai pemain di posisi belakang striker.
Menurutnya, di posisi trequartistalah kemampuannya dapat berkembang dengan baik.
"Saya suka bermain sebagai bagian dari trisula tiga orang di belakang penyerang. Itu adalah peran yang saya mainkan saat berada di Empoli dan itu memungkinkan saya menjadi lebih dari ancaman," terang Krunic, dikutip dari laman resmi klub.
"Sebagai buktinya dalam pertandingan melawan Glasgow (Celtic) saya rasa itu penampilan terbaik saya," tandasnya melanjutkan.
"Saya mampu melakukan yang terbaik sebagai playmaker menyerang dan dalam peran yang lebih dalam di lini tengah."
Dengan pernyataannya tersebut, diprediksi Rade Krunic memiliki potensi untuk mengambil alih kekuasaan sebagai trequartista milik Hakan Calhanoglu.
Baca juga: Gianluigi Donnarumma Ingin Bertahan di AC Milan, Negosiasi Maldini & Sang Agen Berjalan Alot
Baca juga: Jadwal Liga Italia Pekan ke-6, Performa Ciamik Leao, Tegaskan Kehebatan AC Milan
Sebagaimana diketahui, negosiasi kontrak Calhanoglu bersama AC Milan hingga kini belum jelas.
Masa bakti pemain asal Turki itu akan usai di bulan Juni 2021 nanti. Hingga kini sodoran kontrak yang diberikan oleh AC Milan belum disetujui oleh pihak sang pemain.
Jika benar Calhanoglu enggan memperpanjang kontraknya, maka ia bisa hengkang di bursa transfer musim dingin atau setelah kontraknya habis annti.
Tentu saja, peluang untuk menjadi trequartista selanjutnya ialah Rade Krunic.
Namun Krunic saat ini memilih untik fokus membawa AC Milan ke performa terbaiknya. Ia mengaku tak masalah untuk bermain di posisi manapun.
"Saya siap membantu AC Milan dan akan bermain di mana pun saya diminta, dengan ini juga tergantung pada pertandingan," oungkas Krunic.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.