Perjuangan Tak Kenal Lelah Rafael Leao di AC Milan Berbuah Manis, Seret Nama Legenda Arsenal
Perjuangan tak kenal lelah Rafael Leao bersama AC Milan terbayarkan di musim ini, seret nama leganda Arsenal, Thierry Henry
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Perjuangan tak kenal lelah yang dimiliki oleh Rafael Leao di AC Milan nampaknya berbuah manis di musim keduanya.
Rafael Leao didatangkan oleh AC Milan di bursa transfer musim panas 2019 dari Lille.
Di musim pertamanya bersama AC Milan, Rafael Leao kurang berhasil menunjukkan kualitas yang sebenarnya.
Baca juga: Perasaan Bahagia Brahim Diaz jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan, Singgung soal Kekuasaan Calhanoglu
Baca juga: Fakta Menarik AC Milan Bungkam Sparta Praha: Amunisi Muda Merajalela & Terulangnya Sejarah Lama
Tercatat dari 33 pertandingan yang ia mainkan, pemain asal Portugal itu mengemas enam lesakan dan tiga assist.
Namun usaha kerja keras dan pantang menyerah menjadi moto sukses dari Rafael Leao bersama AC Milan.
Usaha membuktikan tak akan mengkhianati hasil, penampilan mengkilap sukses ditunjukkan oleh Leao di musim keduanya.
Terbukti dari tujuh pertandingan yang telah dimainkan, Leao mampu mengemas tiga gol dan tiga assist.
"Tahun lalu saya tiba di negara baru, liga baru. Serie A sulit, saya sedikit kesulitan," terang Leao, dikutip dari laman Sempre Milan.
Namun usaha pantang menyerah yang dilakukan oleh Leao saat ini telah terbayarkan: "Tetapi sekarang saya merasa baik, saya merasakan kepercayaan diri, kemudian ketika Anda mencetak gol atau melakukan servis, kepercayaan diri meningkat."

Disinggung mengenai posisinya yang tak menentu, Leao mengaku tak memeprmasalahkan hal tersebut.
Rafael Leao memang terkenal sebagai pemain yang mampu mengisi banyak posisi di sektor lini serang.
Ia mampu memainkan peran dengan baik untuk posisi striker tunggal, second striker, maupun winger.
Namun bagi Leao, di mana dirinya akan diposisikan tergantung keputusan dari pelatih.
"Saya mencoba memberikan yang terbaik dalam peran apa pun yang diberikan pelatih kepada saya."
Baca juga: Hasil AC Milan vs Sparta Praha Liga Eropa, Kemenangan Spesial bagi Sandro Tonali
Baca juga: Jadwal Liga Italia, Ambisi Ivan Gazidis Bangun Kembali Dinasti AC Milan