Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Line-up Udinese vs AC Milan: Waktunya Calhanoglu Ambil Kendali, Brahim Diaz Minggir Dulu

Prediksi susunan pemain Udinese vs AC Milan, Hakan Calhanoglu ambil tampuk kekuasaan untuk posisi trequartista

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Prediksi Line-up Udinese vs AC Milan: Waktunya Calhanoglu Ambil Kendali, Brahim Diaz Minggir Dulu
Twitter @AC Milan Sudah Diverifikasi
Perayaan Gol Pinalti Hakan Calhanoglu saat AC Milan hadapi Rio Ave, Jumat (2/20/2020). Laga Udinese vs AC Milan Liga Italia akan berlangsung di Stadion Friuli, Udine, Minggu (1/11/2020) pukul 18.30 WIB. 

TRIBUNNES.COM - Simak prediksi line-up pertandingan Liga Italia pekan keenam antara Udinese vs AC Milan, tersedia dalam artikel ini.

Laga Udinese vs AC Milan Liga Italia akan berlangsung di Stadion Friuli, Udine, Minggu (1/11/2020) pukul 18.30 WIB.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli diprediksi akan melakukan rotasi terhadap starting line-upnya dalam laga akhir pekan ini.

Baca juga: Kisah Manis Gerard Deulofeu saat Berbaju Perang AC Milan, Singgung Ronaldinho dan Suso

Baca juga: Kembalinya Cristiano Ronaldo Bisa Bikin Mimpi Indah AC Milan soal Gelar Liga Italia Sirna Seketika

Beberapa nama yang absen di laga Liga Eropa berpotensi untuk tampil sejak menit awal.

Satu di antara posisi yang mendapatkan sorotan ialah trequartista alias penyerang lubang dari AC Milan.

Pada pertandingan AC Milan menghadapi Sparta Praha, posisi trequartista menjadi milik Brahim Diaz.

Brahim Diaz pun menjawab kepercayaan yang diberikan oleh Stefano Pioli dengan maksimal.

Berita Rekomendasi

Pemain pinjaman asal Real Madrid itu mampu membukukan satu gol dari tiga lesakan milik Rossoneri.

Torehan Brahim Diaz itu menjadi golnya kedua selama berseragam AC Milan di musim ini.

Namun meski memiliki penampilan yang gemilang, Brahim Diaz diprediksi akan memulai laga sebagai pemain cadangan.

Dilansir laman Sempre Milan, Hakan Calhanoglu lebih berpotensi untuk memulai laga sebagai starter.

Tak bisa dipungkiri kembali bahwa Hakan Calhanoglu memiliki performa yang menjanjikan.

Dalam beberapa musim terakhir kekuasaannya sebagai trequartista hampir tak tersentuh rotasi.

Musim ini, tercatat dari delapan pertandingan yang dimainkan, Hakan Calhanoglu membukukan empat gol dan empat assist.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas