Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Zidane Tegaskan Mentalitas Real Madrid Lawan Barcelona Maupun Huesca Tetaplah Sama

Pernyataan tegas disampaikan oleh Zinedine Zidane jelang laga yang mempertemukan Real Madrid melawan Huesca dalam ajang Liga Spanyol, akhir pekan ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Zidane Tegaskan Mentalitas Real Madrid Lawan Barcelona Maupun Huesca Tetaplah Sama
Ina Fassbender / AFP
Pelatih Prancis Real Madrid Zinedine Zidane bereaksi dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola grup B Liga Champions UEFA Borussia Moenchengladbach v Real Madrid di Moenchengladbach, Jerman barat pada 27 Oktober 2020. Ina Fassbender / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Pernyataan tegas disampaikan oleh Zinedine Zidane jelang laga yang mempertemukan Real Madrid melawan Huesca dalam ajang Liga Spanyol, akhir pekan ini.

Juru taktik asal Prancis itu menyebut mentalitas timnya dalam menyikapi sebuah pertandingan tetaplah sama melawan klub manapun itu.

Mentalitas juara yang ditanamkan oleh Zidane adalah para pemain Real Madrid harus memiliki sikap yang sama demi meraih kemenangan dalam setiap laganya.

Baca juga: Liga Champions - Tanpa Romelu Lukaku, Inter Milan Terancam Tumpul Lawan Real Madrid

Baca juga: Eden Hazard Bikin Lega Ruang Ganti Real Madrid Pasca-Laga Kontra Moenchengladbach

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mendamping timnya dalam pertandingan Real Madrid dan Shakhtar Donetsk di stadion Alfredo di Stefano di Valdebebas di pinggiran Madrid pada 21 Oktober 2020.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mendamping timnya dalam pertandingan Real Madrid dan Shakhtar Donetsk di stadion Alfredo di Stefano di Valdebebas di pinggiran Madrid pada 21 Oktober 2020. (GABRIEL BOUYS/AFP)

Penegasan Zidane tersebut disampaikan sebagai jawaban dari performa naik turun yang dijalani Real Madrid dalam mengarungi awal kompetisi musim ini.

"Kami memiliki pertandingan hari ini dan siapapun yang kami lawan, ada tiga poin di atas meja pertarungan," ujar Zidane dilansir laman resmi Real Madrid.

"Tidak masalah apakah itu melawan Barcelona maupun Huesca, mereka adalah tiga poin yang sangat penting, begitulah cara pemain kami berpikir," tukasnya menambahkan.

Baca juga: Cerita di Balik Pengunduran Diri Presiden Barcelona, Lionel Messi Cuek Pesan WhatsApp Bartomeu?

Lebih lanjut, Zidane mengungkapkan betapa pentingnya para pemain Real Madrid meraih kemenangan melawan Huesca.

Berita Rekomendasi

Apalagi kemenangan akan membuat Real Madrid terus menekan Real Sociedad yang secara mengejutkan sebagai pemuncak klasemen sementara.

"Pertandingan ini adalah final, kami tidak bisa memikirkan hari Selasa, kita harus fokus dari hari ke hari," tegas Zidane.

"Dan tidak bisa bagi kita melihat dengan melampaui apa yang kita lakukan hari ini atau besok, para pemain sadar akan hal itu,".

Pelatih Prancis Real Madrid Zinedine Zidane bereaksi dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola grup B Liga Champions UEFA Borussia Moenchengladbach v Real Madrid di Moenchengladbach, Jerman barat pada 27 Oktober 2020.
Ina Fassbender / AFP
Pelatih Prancis Real Madrid Zinedine Zidane bereaksi dari pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola grup B Liga Champions UEFA Borussia Moenchengladbach v Real Madrid di Moenchengladbach, Jerman barat pada 27 Oktober 2020. Ina Fassbender / AFP (Ina Fassbender / AFP)

Hasil imbang melawan Borussia Monchengladbach pada pertengahan pekan dalam ajang Liga Champions menandai naik turunnya performa Real Madrid.

Apalagi hasil itu membuat Real Madrid pertama kalinya sejak Oktober 2018 yang gagal memenangkan tiga pertandingan kompetitif secara beruntun di kandang sendiri.

Terlepas dari hal itu, Real Madrid tetap bisa terlihat kuat meskipun kadang dirundung hasil mengejutkan.

Baca juga: Kapten Barcelona Lionel Messi Disamakan dengan Tokoh Fiksi Harry Potter

Sebagai bukti, Real Madrid saat ini telah mengumpulkan 13 poin dari enam pertandingan sekaligus duduk di urutan kedua di klasemen Liga Spanyol.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Mallorca
15
7
3
5
15
13
2
24
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas