Gawang Donnarumma Mulai Mudah Bobol, AC Milan Bidik Bek Muda Malmo, Chelsea jadi Saingan
Untuk memperbaiki lini pertahanan dan menjaga gawang AC Milan tak lebih banyak kebobolan, Rossoneri mengincar bek muda milik Malmo, Anel Ahmedhodzic.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - AC Milan mengincar bek muda milik klub Swedia, Malmo untuk memperbaiki stabilitas lini pertahanan mereka.
Sempat memiliki catatan impresif di sektor pertahanan, kini AC Milan memiliki kendala baru untuk urusan rasio kebobolan.
Dalam tiga pertandingan awal kampanye AC Milan di Liga Italia, jala gawang Gianluigo Donnarumma mampu mencatatkan clean sheet.
Klub perdana Liga Italia yang mampu merobek jala Donnarumma ialah Inter Milan lewat lesakan Romelu Lukaku. Tepatnya pada pekan keempat Serie A bertajuk Derby della Madonnina.
Baca juga: Jadwal Liga Italia Pekan ke-8, Racikan Pioli Jelang Napoli vs AC Milan
Baca juga: Jadwal Live Streaming Liga Italia Pekan ke-8, Napoli vs AC Milan, Kecemasan Ibrahimovic
Selepas jalanya tak lagi perawan, AC Milan mulai sulit memulihkan untuk tak kebobolan kembali.
Bahkan tercatat dalam tiga pertandingan terakhir mereka, jala Rossoneri telah dikoyak enam kali. Tepatnya saat bersua dengan Udinese (1 kali), Lille (3 kali), dam Verona (2 kali).
Untuk mengantisipasi semakin mudahnya jala mereka terkoyak, AC Milan mulai mencari bek baru.
Perburuan bek anyar sejatinya sudah dilakukan AC Milan di bursa transfer musim panas lalu.
Namun urgensinya saat itu AC Milan membutuhkan bek tengah karena krisis pemain belakang yang bugar.
Namun seiring dengan kembalinya fit Alessio Romagnoli cs, justru masalah rapuhnya lini pertahanan AC Milan menjadi tajuk utama.
Terbaru, untuk menyiasati masalah tersebut, pihak klub memantau sederet bek muda nan potensial untuk bergabung ke publik San Siro.
Satu di antaranya ialah bek muda asal Malmo, Anel Ahmedhodzic.
Pemuda 21 tahun itu diklaim sebagai pemain paling potensial untuk posisi pertahanan yang bermain di kasta tertinggi sepak bola Swedia.
Namuanya bahkan di gadang-gadang menjadi bek terbaik dunia untuk masa mendatang.