LIVE Streaming Leeds vs Arsenal, Cerita Arteta di Awal Melatih The Gunners, Singgung soal Suporter
Jadwal & live streaming mola Tv Leeds United vs Arsenal pekan 9 Liga Inggris, kata Arteta saat pertama kali datang ke Emirates Stadium.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal live streaming Mola TV laga Leeds United vs Arsenal pekan 9 Liga Inggris tersedia dalam berita ini.
Laga Leeds United vs Arsenal Liga Inggris akan berlangsung di Elland Roads Stadium, Minggu (22/11/2020) 23.30 WIB.
Jelang laga Leeds United vs Arsenal Liga Inggris, pelatih The Gunners, Mikel Arteta, mengungkap hubungan Arsenal yang tak harmonis dengan fans ketika kali pertama datang ke Emirates Stadium sebagai manajer.
Mikel Arteta menjadi pelatih Arsenal sejak 20 Desember 2019 menggantikan posisi Unai Emery yang dipecat.
Baca juga: Live Streaming Liga Inggris Leeds United vs Arsenal, Perjalanan Menuju Kesempurnaan Arteta
Baca juga: Jadwal Liga Inggris - saat Arteta Sudah Menangkan 2 Gelar, Arsenal Jauh dari Kata Sempurna
Arteta dipercaya untuk membenahi Arsenal yang saat itu sedang terpuruk.
Namun, pelatih asal Spanyol itu hanya mampu membawa The Gunners finis di urutan ke-8 klasemen akhir Liga Inggris 2019-2020.
Meski begitu, Arteta tak menutup musim tersebut dengan tangan hampa.
Dia berhasil membawa Arsenal menjuarai Piala FA dan Community Shield.
Keberhasilan mendongkrak performa Arsenal membuat Arteta teringat kembali dengan kondisi timnya pada awal kedatangannya.
Pria berusia 38 tahun itu menjelaskan bahwa saat itu Arsenal memiliki hubungan yang kurang harmonis dengan fans sehingga terjadi perpecahan.
Baca juga: RB Salzburg Menyerah Pasrah Kehilangan Szoboszlai, AC Milan, Liverpool, & Arsenal Siap Beraksi
Untuk itu, secara perlahan Arteta mulai membangun ulang ikatan tersebut guna membuat kondisi kembali kondusif.
Menurutnya, dukungan dari suporter sangatlah penting bagi sebuah tim sehingga hal itu menjadi fokus utamanya.
"Anda tidak dapat membangun sesuatu yang baru dengan cepat. Ketika sesuatu telah rusak dan terluka parah, Anda dapat melihat perpecahan besar bahkan antara fans kami sendiri dan tim," kata Arteta seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Arsenal.
Live streaming Liga Inggris pekan 9 >>>