Sesama Pemain Arsenal Baku Hantam Sampai Berdarah-darah, Kabar Palsu?
Perkelahian David Luiz dan Dani Ceballos disebut terjadi pada sesi latihan Arsenal. Satu pemain terluka di wajah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Kabar perkelahian antarpemain Arsenal jadi perbincangan publik sepakbola.
Perkelahian yang dikabarkan hingga berdarah-darah itu melibatkan David Luiz dan Dani Ceballos.
Perkelahian David Luiz dan Dani Ceballos disebut terjadi pada sesi latihan Arsenal.
Baca juga: Fakta-Fakta Kekalahan Jerman 0-6 dari Spanyol: Kekalahan Terburuk Der Panzer Setelah 111 Tahun
Arsenal tetap menggelar sesi latihan saat jeda internasional sedang berlangsung.
David Luiz dan Dani Ceballos jadi dua dari beberapa pemain The Gunners yang menetap di London Colney karena tak dipanggil oleh timnas masing-masing.
Baca juga: Tanda Lionel Messi Pergi dari Barcelona Kian Terang, La Pulga Dianggap Rebut Gaji Karyawan Barca
Menurut laporan The Athletic yang dikutip BolaSport.com, dua pemain tersebut terlibat pertengkaran dalam sesi latihan pada Jumat (13/11/2020).
Sumber serupa mengklaim bahwa Luiz memukul hidung Ceballos hingga berdarah.
Pemain-pemain lain dan staf pelatih sampai harus turun tangan untuk meredakan tensi tinggi di lapangan.
Isu itu pun mendapat tanggapan dari Ceballos.
"Palsu," tulis sang pemain di Twitter untuk membantah kabar pertengkaran dirinya dengan Luiz.
Baca juga: Lionel Messi Lelah dan Sudah Tak Tahan Selalu Jadi Sumber Masalah Barcelona
Sebelumnya, Ceballos juga pernah bermasalah dengan sesama pemain Arsenal.
Dia berseteru dengan Eddie Nketiah ketika Arsenal bertandang ke markas Fulham di Craven Cottage, 12 September 2020.
Insiden tersebut terjadi dalam sesi pemanasan sebelum kick-off.