Chief Operating Officer Bhayangkara FC Janji tak Lepas Tangan Usai Serdy Ephy Fano Dicoret
Sumardji sangat menyayangkan perilaku pemainnya, Serdy Ephy Fano yang kembali dicoret dari skuat Timnas Indonesia U-19.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, Kombes Pol. Sumardji sangat menyayangkan perilaku pemainnya, Serdy Ephy Fano yang kembali dicoret dari skuat Timnas Indonesia U-19.
Sumardji tak habis pikir kenapa Serdy yang kembali dikasih kesempatan berjuang di Timnas U-19 justru kembali melakukan tindakan indisipliner, seperti halnya dirinya dicoret dari Timnas Indonesia U-19 pada akhir Agustus lalu.
Usai mendengar kabar tersebut, Sumardji mengatasnamakan manajemen Bhayangkara FC pun meminta maaf atas kejadian yang dilakukan Serdy.
“Mohon maaf atas pelanggaran yang sudah dilakukan Serdy. Saya mewakili manajemen Bhayangkara tentu berharap kejadian ini tak terulang karena kami ingin Serdy bisa jadi punggawa Timnas yang tanggung di posisinya,” kata Sumardji dalam pernyataan resminya, Selasa (24/11/2020).
Lebih lanjut, Sumardji pun tak lepas tangan soal ini. Pihaknya akan membantu Serdy untuk bangkit dengan menitik beratkan dengan pembentukan mental yang baik.
“Saya akan berupaya menyadarkan dan mengangkat mentalnya lebih baik dan lebih bagus lagi agar kelak bisa jadi pemain bola yang punya kualitas dan mental yang baik. Mohon doa dan suportnya,” ujar pria yang menjabat sebagai Kapolresta Sidoarjo tersebut.
Sebelumnya, Serdy Ephy Fano dipanggil ikut pemusatan latihan di Jakarta bersama satu tekan setim, Hamsa Lestaluhu. Keduanya diproyeksikan untuk diseleksi masuk skuat Timnas U-19 yang akan berpartisipasi di Piala Asia U-19 awal tahun depan dan Piala Dunia U-20 2021.