Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PREDIKSI Susunan Pemain Lille vs AC Milan Liga Eropa, Rossoneri Tanpa Ibra, Saelemaekers & Leao

Simak prediksi susunan pemain antara Lille vs AC Milan dalam lanjutan pekan ke-4 fase grup H Liga Eropa. Rossoneri tanpa Ibra, Saelemaekers dan Leao.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in PREDIKSI Susunan Pemain Lille vs AC Milan Liga Eropa, Rossoneri Tanpa Ibra, Saelemaekers & Leao
Andreas SOLARO / AFP
Prediksi Susunan Pemain Lille vs AC Milan Liga Eropa - Pemain depan AC Milan asal Swedia Zlatan Ibrahimovic (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Udinese dan AC Milan di Stadion Friuli, alias "Dacia Arena" di Udine pada 1 November 2020. Andreas SOLARO / AFP 

“Saya harus mengatakan bahwa hasil imbang akan cukup tetapi kami ingin memaksakan diri di mana-mana,” ucap Bonera

“Mentalitas ini adalah bagian dari sejarah Milan dan kami harus terus seperti ini."

“Memenangkan pertandingan selalu memberikan dorongan, kami menghadapi para pemimpin grup kami."

"Kami melakukan kesalahan di leg pertama, kami akan berusaha untuk tidak mengulanginya dan memenangkan pertandingan, "lanjut Bonera.

“Lille memiliki pemain yang sangat bagus di depan, mereka adalah tim besar dan duduk di urutan kedua di klasemen Ligue1," tukas asisten pelatih asal Italia ini.

Penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Hellas Verona di Stadion San Siro di Milan pada 8 November 2020.
Penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Hellas Verona di Stadion San Siro di Milan pada 8 November 2020. (MIGUEL MEDINA/AFP)

Pada pertemuan pertama lalu, AC Milan menuai hasil buruk kala mendapat lawatan Lille di San Siro Stadium.

Tim tamu Lille mampu mengejutkan AC Milan dengan membungkam lewat kedudukan tiga gol tanpa balas.

Berita Rekomendasi

Kekalahan tersebut sempat membuat Rossoneri di ambang periode buruk. Pasalnya, kekalahan di ajang Liga Eropa sempat berimbas pada penampilan Rossoneri di Serie A.

AC Milan sempat tertahan oleh Hellas Verona pasca kalah dari Lille.

Untungnya, kegoyahan yang dialami oleh AC Milan tak berlangsung lama.

Tim asuhan Stefano Pioli mampu bangkit di laga setelahnya kala mencukur Napoli 3-1, Senin (23/11/2020).

Kemenangan menjadi harga mutlak bagi AC Milan jika ingin segera memastikan diri mereka lolos ke babak 32 besar Liga Eropa.

Prediksi Susunan Pemain

Lille

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas