Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL Liga Champions: Nasib Inter Milan di Tepi Jurang, Antonio Conte Ogah Menyerah Pasrah

Hasil Liga Champions, Nasib Inter Milan yang terancam tak lolos ke babak 16 besar tak membuat Antonio Conte pasrah.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in HASIL Liga Champions: Nasib Inter Milan di Tepi Jurang, Antonio Conte Ogah Menyerah Pasrah
Ina Fassbender / AFP
Hasil Liga Champions: Antonio Conte enggan menyerah pasrah terkait peluang lolos Inter Milan ke babak 16 besar - Bek Inter Milan Italia Matteo darmian (Kiri) merayakan gol pembuka dengan rekan setimnya Penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA Borussia Moenchengladbach v Inter Milan di Moenchengladbach, Jerman barat, pada 1 Desember 2020. Ina Fassbender / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Nasib Inter Milan yang tinggal seumur jagung di Liga Champions musim ini tak membuat sang pelatih Antonuio Conte patah arang.

Inter Milan masih memiliki asa lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah menumbangkan Monchengladbach, Rabu (2/12/2020) lewat skor 2-3.

Tambahan tiga poin yang dihasilkan Nerazzurri  tak membuat mereka beranjak dari dasar klasemen Grup B lewat raihan lima poin.

Baca juga: Hasil Liga Champions: Duo eks Manchester United Selamatkan Inter Milan, Jaga Asa ke 16 Besar

Baca juga: HASIL LIGA CHAMPIONS Tadi Malam: Real Madrid & Inter Bisa Tak Lolos 16 Besar, Liverpool Juara Grup

Sedangkan bagi Monchengladbach, kekalahan ini tidak membuat posisi mereka sebagai pemuncak klasemen tergusur.

Lantas mengapa nasib Inter Milan dapat dikatakan sedang berada di tepi jurang?

Jawabannya Inter Milan hanya memiliki satu tarikan nafas terakhir untuk bisa bertahan di kompetisi elite Liga Champions musim ini.

Satu pertandingan memang wajib dimenangkan Nerazzzurri jika ingin melenggang lolos ke fase selanjutnya.

Berita Rekomendasi

Pasca pertandingan, Antonio Conte, selaku pelatih Inter Milan mengakui timnya masih memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya.

Ia enggan mengibarkan bendera putih soal perburuan tiket 16 besar Liga Champions.

"Jika Anda bukan tim, secara taktik, fisik, dalam hal karakter, Anda tidak datang ke sini dan menang, ”kata Conte dikutip dari Football Italia.

"Tim ini masih hidup dan memiliki asa di Liga Champions."

Disinggung mengenai peta kekuatan snag lawan, Conte menyebut bahwa Monchengladbach merupakan tim yang sangat kuat.


“Gladbach dalam periode yang sangat baik, baik di Bundesliga dan Liga Champions."

Lebih lanjut, pelatih yang tengah diisukan diambang pemecetan itu menyebut timnya pantas untuk meraih tiga poin.

“Kami benar-benar pantas untuk menang dan sejujurnya bisa menghindari begitu banyak penderitaan menjelang akhir. Kami mengalahkan pemimpin grup dan kami hidup."

Eks juru taktik Chelsea itu juga tak lupa memebrikan ucapanj terima kasihnya kepada Romelu Lukaku cs yang menunjukkan semangat juang untuk tetap bertahan di Liga Champions.

"Saya berterima kasih kepada para pemain, mereka memiliki semangat yang tepat. Ketika mereka memiliki keinginan untuk membantu satu sama lain dan menjadi tim yang nyata, kami menimbulkan masalah bagi lawan."

Baca juga: HASIL Liga Champions Atletico Madrid vs Bayern Munchen Imbang, Die Roten Samai Catatan MU

Baca juga: Liverpool Lolos Babak 16 Besar Liga Champions, Curtis Jones dan Neco Williams Ukir Torehan Emas

Secara garis besar pertandingan dini hari tadi, Inter Milan memang kalah dalam urusan penguasaan bola.

Nerazzurri hanya memiliki 56 persen penguasaan ball possession dibanding 54 milik sang tuan rumah.

Namun untuk intensitas serangannya, Lukaku dan kolega mampu membukukan 15 kali tembakan berbanding 10 yang dilakukan Monchengladbach.

Layak ditunggu bagaimana usaha Inter Milan untuk menjaga asa mereka bisa lolos ke babak 16 Liga Champions musim ini.

Hasil Liga Champions Tadi Malam, Rabu (2/12/2020) dini hari

Shakhtar Donestk 2-0 Real Madrid

Lokomotiv Moscow 1-3 RB Salzburg

Monchengladbach 2-3 Inter Milan

Marseille 2-1 Olympiacos

Atletico Madrid 1-1 Bayern Munchen

Liverpool 1-Ajax

Atalanta 1-1 Midjylland

Porto 0-0 Manchester City.

Klasemen Liga Champions Komplit

Link>>>>

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas