Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL Liga Champions: Chelsea Menggila, Quattrick Giroud Ingatkan Momen 11 Tahun Silam

Hasil Liga Champions: Chelsea mampu menang empat gol atas Sevilla, Giroud teringat momen 11 tahun silam.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in HASIL Liga Champions: Chelsea Menggila, Quattrick Giroud Ingatkan Momen 11 Tahun Silam
CRISTINA QUICLER / AFP
Rekan tim bersorak pada striker Chelsea Prancis Olivier Giroud saat ia datang untuk bergabung dengan mereka di tribun setelah mencetak empat gol selama pertandingan sepak bola grup E Liga Champions UEFA antara Sevilla FC dan Chelsea FC di stadion Ramon Sanchez Pizjuan di Seville pada 2 Desember 2020. CRISTINA QUICLER / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan menggila Chelsea di matchday kelima Liga Champions diwarnai empat lesakan (quattrick) dari sang bomber gaek, Olivier Giroud.

Chelsea berhasil membungkam perlawanan Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan lewat empat gol tanpa balas milik Olivier Giroud, Kamis (3/12/2020).

Penampilan menggila dipertontonkan oleh Chelsea pada laga tersebut.

Baca juga: HASIL Liga Champions: Kalah dari PSG, MU Belum Pasti Lolos 16 Besar, Solskjaer: Kami Frustasi

Baca juga: Hasil Liga Champions: Juventus Menang Telak, Pirlo Puji Chiesa & Morata, Tak Singgung Nama Ronaldo

Terlebih dengan statusnya yang telah lolos ke fase 16 besar Liga Champions, ternyata tak membuat mereka mengendurkan serangan.

Terbukti dari intensitas serangan yang dilakukan The Blues Chelsea tak terpaut banyak dari sang tuan rumah.

The Blues mampu membukukan 14 kali upaya menjebol jala Sevilla, di mana tujuh di antaranya menyasar ke gawang.

Sedangkan klub asal Andalusia, Sevilla yang melakukan 17 kali upaya, ternyata hanya tiga yang mampu on target.

Berita Rekomendasi

Pasca pertandinga, Olivier Giroud yang mampu mengemas empat lesakan mengaku teringat momen 11 tahun silam.

Ia mengakui bahwa terakhir kali mencetak em[pat gol kala masih bermain di kasta kedua kompetisi Liga Prancis, musim 2009.

"Ya. Itu ketika saya bermain di divisi dua di Prancis bersama Tours FC, tepatnya melawan Arles-Avignon," terang Giroud, dikutip dari laman resmi UEFA.

Pemain yang juga masuk dalam skuat Timnas Prancis itu mengaku gembira atas apa yang ia raih.

Kepercayaan yang diberikan oleh Frank Lampard mampu dibayarnya dnegan tuntas tanpa kecuali.


"Ketika saya di lapangan, saya adalah orang yang paling bahagia, Anda tahu. Saya hanya mencoba melakukan pekerjaan saya."

"Di sini saya mencoba bersabar dengan menjaga kemampuan untuk tetap tampil bagus. Saya percaya kesempatan itu apsti datang."

"Saya hanya mencoba untuk membawa sesuatu yang lain ke tim dan kadang-kadang, Anda tahu, Anda merasa sesuatu bisa terjadi dan malam ini adalah salah satunya," terang striker yang juga pernah berseragam Arsenal itu.

Baca juga: SKENARIO Manchester United Tak Lolos 16 Besar Liga Champions, Takluk di Kaki RB Leipzig

Baca juga: Skenario Inter Milan Lolos 16 Besar Liga Champions, Real Madrid Wajib jadi Korban

Selain itu, Giroud diketahui juga memecahkan beberapa rekor usai mencetak empat gol ke gawang Sevilla.

Rekor pertama yang ia buat ialah, Giroud menjadi pemain tertua pertama yang amsuk dalam sejarah Liga Champions di era modern mencetak gol minimal tiga lesakan.

Selain itu, rekor kedua yang ia miliki adalah menajdi pemain satu-satunya Chelea yang mampu menyumbang empat gol dalam satu pertandingan Liga Champions

Hasil Liga Champions Tadi Malam, Kamis (3/12/2020) dini hari

Istanbul Basaksehir 3-4 RB Leipzig

Krasnodar 1-0 Rennes

Manchester United 1-3 PSG

Dortmund 1-1 Lazio

Ferencvaros 0-3 Barcelona

Juventus 3-0 Dynamo Kyiv

Club Brugge 3-0 Zenit

Sevilla 0-4 Chelsea.

Klasemen Liga Champions

Link>>>>

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas