Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persebaya Surabaya tak Bisa Menahan Pemain yang Hengkang kata Aji Santoso

Keputusan triker David da Silva mundur sebagai pemain Persebaya Surabaya imbas tidak jelasnya kompetisi tanah air bisa saja diikuti pemain asing lain

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persebaya Surabaya tak Bisa Menahan Pemain yang Hengkang kata Aji Santoso
surya.co.id/habibur rohman
Aji Santoso saat melatih tim Persebaya Surabaya di Lapangan Polda Jatim, Minggu (1/3/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Keputusan striker David da Silva mundur sebagai pemain Persebaya Surabaya imbas tidak jelasnya kompetisi tanah air bisa saja diikuti pemain asing lainnya.

Pasalnya, pemain asing Persebaya seperti Mahmoud Eid, Aryn Williams dan Makan Konate juga dikabarkan punya kemungkinan hengkang setelah mendapat tawaran menarik dari klub luar negeri.

Menanggapi kemungkinan bakal ditinggal sejumlah pemain asingnya, Pelatih Persebaya Aji Santoso mengaku tidak bisa menahan karena kondisi sepak bola tanah air yang memang tidak jelas.

"Segala keputusan itu kita hargai karena mereka juga tunggu kejelasan. Untuk pemain berikutnya misal mau ikuti langkah David ya boleh-boleh saja karena situasinya yang berat," kata Aji, Senin (7/12/2020).

Tidak jelasnya kompetisi nasional tidak terasa sudah memasuki bulan kedelapan sejak dihentikan pada pertengahan Maret lalu karena pandemi Covid-19 yang melanda tanah air.

Sejak saat itu tidak ada lagi pertandingan dan pihak klub hanya berlatih ditengah ketidakjelasan liga yang rencananya digulirkan bulan Oktober atau November tapi batal karena belum ada izin dari Polri.

Untuk itu, pelatih asal Malang ini secara pribadi memaklumi keputusan yang diambil David untuk mundur dari skuad Bajul Ijo.

Berita Rekomendasi

"Saya tidak bisa berbuat banyak karena memang kondisi sepak bila di Indonesia masih belum jelas. Saya juga tidak bisa salahkan karena pemain butuh kepastian kompetisi," ujar Aji.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Pelatih Persebaya Aji Santoso Merespons Kabar Kemungkinan Bakal Ditinggal Pergi Pemain Asingnya, https://jatim.tribunnews.com/2020/12/07/pelatih-persebaya-aji-santoso-merespons-kabar-kemungkinan-bakal-ditinggal-pergi-pemain-asingnya.
Penulis: Ndaru Wijayanto
Editor: Taufiqur Rohman

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
19
11
7
1
31
15
16
40
2
Persebaya
19
11
4
4
23
18
5
37
3
Persija Jakarta
19
11
4
4
30
18
12
37
4
Dewa United
19
8
7
4
34
20
14
31
5
Bali United
19
9
4
6
31
20
11
31
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas