Pertimbangan PSSI Gelar Pemusatan Latihan Timnas U-19 Indonesia di Spanyol
timnas U-19 Indonesia rencananya akan melakukan TC di Kota Salou, Spanyol
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-19 Indonesia berencana melanjutkan menggelar program pemusatan latihan (TC) di Kota Solou, Spanyol.
Kabar ini diungkapkan langsung oleh Direktus Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Dilansir BolaSport.com, Indra membenarkan rencana timnas U-19 Indonesia akan dilakukan di Spanyol.
Namun untuk waktunya, mantan pelatih timnas U-23 Indonesia ini belum memberi informasi lebih lanjut.
Saat ini timnas U-19 Indonesia masih fokus dalam pemenuhan syarat guna bisa lakukan TC di Spanyol.
"Iya, timnas U-19 Indonesia rencananya akan melakukan TC di Kota Salou, Spanyol," kata Indra.
"Soal tanggal tunggu saja nanti akan dirilis PSSI."
"Tapi untuk sekarang semua masih dalam proses pengerjaan dan penyelesaian," ujarnya.
Sementara itu, dipilihnya Spanyol sebagai tempat TC timnas U-19 Indonesia rupanya bukan tanpa alasan.
Baca Juga: Dokter Tim Persib dan Timnas Saling Kerjasama demi Kesembuhan Beckham Putra
Indra menjelaskan memang sengaja memilih Spanyol karena negara tersebut tak mewajibkan adanya karantina bagi pendatang asal luar negeri.
Ini sesuai dengan himbauan dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Dikatakan Indra, Mochamad Iriawan memang memerintahkan untuk mencari negara yang tidak mengharuskan karantina.
"Kami akan mengumumkan semuanya kalau semua sudah beres," ucap Indra.
"Sesuai arahan Pak Ketua Umum PSSI (Mochama Iriawan), kami mencari negara yang tidak ada karantina," tuturnya.
Baca Juga: Perkuat Tim, Borneo FC Datangkan Pelatih Asal Uruguay
Terlepas dari semua itu, untuk saat ini timnas U-19 Indonesia masih menjalani TC di Jakarta.
Program ini telah terlaksana sejak 13 November lalu.
Berhubung pelatih Shin Tae-yong belum tiba di Indonesia jalanya TC sementara dipimpin oleh asisten pelatih, Nova Arianto.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.