Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tanggapan Santai Pep Guardiola Sikapi Pertempuran Derby Manchester Akhir Pekan

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola melayangkan tanggapan santai terkait pertempuran Derby Manchester, akhir pekan ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Tanggapan Santai Pep Guardiola Sikapi Pertempuran Derby Manchester Akhir Pekan
Twitter @premierleague
Ekspresi pelatih Manchester City, Pep Guardiola saat timnya bertanding melawan Arsenal dalam laga Liga Inggris musim 2018/2019 di Stadion Emirates, London, Minggu (12/8/2019) malam WIB. 

"Penting bahwa kami tidak jauh dari puncak grup dan lolos ke babak berikutnya Liga Champions,".

Baca juga: Fakta Unik Kemenangan Liverpool vs Wolves: Keangkeran Stadion Anfield, Makna Gol Salah & Wijnaldum

Baca juga: Pelatih Liverpool Juergen Klopp Ungkap Kebiasaan Sadio Mane dan Mohamed Salah Berwudhu Sebelum Laga

"Itu yang terpenting, kami ingin terus mempertahankan hasil bagus ini," tambahnya.

Sempat meraih hasil mengecewakan awal musim ini, performa Manchester City terlihat berangsur membaik.

Tim berjuluk Citizen itu tercatat telah mengemas 6 kemenangan, 3 hasil imbang, dan 1 kekalahan dalam 10 laga terakhirnya.

Di kancah Liga Inggris, Manchester City mampu memetik tiga poin dalam dua laga terakhirnya.

Torehan tujuh gol mampu dijaringkan Manchester City ke gawang lawan-lawannya.

Gelandang Inggris Manchester City Phil Foden (kiri) merayakan mencetak gol ketiga timnya dengan striker Argentina Manchester City Sergio Aguero selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Manchester City dan Arsenal di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 17 Juni 2020 Liga Premier kembali dengan bersemangat mengantisipasi hari ini setelah 100 hari terkunci tetapi di balik pintu tertutup karena pembatasan coronavirus.
Gelandang Inggris Manchester City Phil Foden (kiri) merayakan mencetak gol ketiga timnya dengan striker Argentina Manchester City Sergio Aguero selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Manchester City dan Arsenal di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 17 Juni 2020 Liga Premier kembali dengan bersemangat mengantisipasi hari ini setelah 100 hari terkunci tetapi di balik pintu tertutup karena pembatasan coronavirus. (LAURENCE GRIFFITHS / POOL / AFP)

Sementara itu, performa tak kalah bagus juga ditorehkan Manchester United selaku tuan rumah.

Berita Rekomendasi

Meskipun kerap terjungkal dalam laga krusial, performa bagus diperlihatkan tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

Manchester United mampu meraih kemenangan dalam empat laga terakhirnya di Liga Inggris.

Kekalahan terakhir yang dirasakan oleh Manchester United terjadi ketika menjamu Arsenal di Stadion Old Trafford, awal bulan lalu.

Baca juga: Jurgen Klopp: Chelsea Favorit Juara Liga Inggris, Tottenham Bermain Indah!

Baca juga: Arsenal dan Barcelona Musim Ini: Tampil Sempurna di Kompetisi Eropa, Terpuruk di Liga Domestik

Performa menanjak yang diperlihatkan oleh Manchester United tentu diharapkan bisa berlanjut ketika meladeni Manchester City, akhir pekan ini.

Apalagi Manchester United memiliki catatan bagus setelah meraih kemenangan atas rival sekotanya itu pada pertemuan terakhir.

Dalam pertemuan terakhir, Manchester United berhasil meraih kemenangan dengan skor dua gol tanpa balas di Stadion Old Trafford.

Gol dari Anthony Martial dan Scoot McTominay membawa Manchester United mempecundangi Manchester City pada pertemuan terakhir.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas