Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bocah Ajaib 16 Tahun Borussia Dortmund Jadi Pemain Termuda dalam Sejarah Liga Champions

dari laman resmi UEFA, Moukoko kini sah dinobatkan sebagai pemain termuda dalam sejarah Liga Champions.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Bocah Ajaib 16 Tahun Borussia Dortmund Jadi Pemain Termuda dalam Sejarah Liga Champions
zimbio.com
Youssoufa Moukoko 

 

TRIBUNNEWS.COM - Wonderkid Borussia Dortmund, Youssoufa Moukoko, menjadi pemain termuda dalam sejarah Liga Champions usai tampil melawan FC Zenit dalam usia 16 tahun 18 hari.

Borussia Dortmund bertandang ke markas FC Zenit dalam laga terakhir Grup F Liga Champions 2020-2021, Selasa (8/12/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Bertarung di Stadion Krestovsky, Die Borussen sukses membawa pulang tiga poin usai menekuk Zenit 2-1.

Borussia Dortmund tertinggal lebih dulu dari tuan rumah akibat lesakan Sebastian Driussi ketika laga baru berjalan 16 menit.

Dortmund berhasil comeback pada babak kedua dengan menyarangkan dua gol balasan via Lukasz Piszczek (68') dan Axel Witsel (78').

Baca Juga: Kebobolan 3 Gol Lagi, Manchester United Ulangi Catatan Buruk 17 Tahun Lalu

Berita Rekomendasi

Hasil ini membuat Dortmund, yang sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions, kian kokoh di puncak klasemen Grup F dengan meraup 13 poin.

Kemenangan atas Zenit ini turut menyoroti debut Youssoufa Moukoko di kompetisi terelite antarklub Benua Biru.

Youssoufa Moukoko masuk pada babak kedua, tepatnya menit ke-58, untuk menggantikan peran Felix Passlack.

Meski memulai debutnya dari bangku cadangan, Moukok langsung menorehkan sejarah.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Moukoko kini sah dinobatkan sebagai pemain termuda dalam sejarah Liga Champions.

Penyerang timnas Jerman U-20 itu tercatat tampil melawan Zenit dalam usia 16 tahun, 18 hari.

Youssoufa Moukoko mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh pemain Anderlecht, Celestine Babayaro.

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas