Jadwal Drawing 16 Besar Liga Champions: Raksasa Eropa Menanti, Nasib Barcelona Dipertaruhkan
Tim asal Spanyol, Barcelona berhak lolos ke fase gugur setelah mengamankan tiket dengan statusnya sebagai runner-up Grup G, Liga Champions.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Selain ketiga klub Inggris tersebut, Barcelona juga berpeluang bertemu dengan tim yang dibela Neymar, Paris Saint-Germain.
Jika hal tersebut terjadi tentu akan menjadi pertandingan menarik mengingat ada sosok Neymar dalam skuad PSG.
Baca juga: Reaksi Berkelas Karim Benzema Usai Selamatkan Wajah Real Madrid di Liga Champions
Momen itu terasa special karena para penggemar sepak bola dunia akan disuguhkan pertarungan Neymar dan Messi di atas lapangan hijau.
Borussia Dortmund juga berpeluang menjadi lawan Barcelona pada fase gugur mendatang.
Jika hal itu juga benar-benar terealisasi maka secara tidak langsung laga kedua tim akan mengulangi momen pertemuan musim lalu.
Terakhir, Barcelona punya peluang besar juga untuk kembali bertemu dengan raksasa asal Jerman, Bayern Munchen.
Momen pertemuan keduanya secara tidak langsung akan mengulangi perjumpaan pada gelaran Liga Champions musim lalu.
Tepat pada babak perempat final, Barcelona sempat dipermalukan dengan skor 8-2 oleh Bayern Munchen,
Tentu menarik untuk melihat bagaimana hasil undian babak 16 besar Liga Champions utamanya nasib Barcelona.
Undian babak 16 besar Liga Champions dijadwalkan akan digelar di markas UEFA, Nyon, Senin (14/12/2020) mendatang.
Calon Lawan Barcelona di Babak 16 Besar Liga Champions:
- Bayern Munchen (Juara Grup A)
- Manchester City (Juara Grup C)
- Liverpool (Juara Grup D)
- Chelsea (Juara Grup E)
- Borussia Dortmund (Juara Grup F)
- Paris Saint-Germain (Juara Grup H)
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.