Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL Liga Italia Parma vs Juventus, Capaian Cristiano Ronaldo, Lewati Ibra, Dekati AC Milan

Hasil Liga Italia pekan 13, Juventus menang telah 4-0 atas Parma. Crstiano Ronaldo lewati Ibrahimovic di daftar top skor Serie A.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in HASIL Liga Italia Parma vs Juventus, Capaian Cristiano Ronaldo, Lewati Ibra, Dekati AC Milan
Alberto PIZZOLI / AFP
HASIL Liga Italia Parma vs Juventus - Penyerang Juventus asal Swedia, Dejan Kulusevski (Belakang kanan) merayakan dengan penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo setelah membuka skor pada pertandingan sepak bola Serie A Italia Parma vs Juventus pada 19 Desember 2020 di stadion Ennio-Tardini di Parma. Alberto PIZZOLI / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Italia pekan 13, Juventus berhasil pulang 3 poin dari kandang Parma, Minggu (20/12/2020) dini hari WIB.

Berlangsung di Stadion Ennio Tardini, Juventus menang dengan skor meyakinkan atas Parma, yakni 4-0.

Empat gol kemenangan Juventus dicetak oleh Dejan Kulusevski (23') dan Cristiano Ronaldo (26', 48'), dan Alvaro Morata (85').

Dengan hasil ini, Juventus naik ke peringkat 3 klasemen Liga Italia dengan koleksi 27 poin, selisih agregat gol dengan Inter Milan.

Baca juga: HASIL Parma vs Juventus Babak Pertama, Morata Pelayan yang Baik, Ronaldo sejajar Ibrahimovic

Dan dengan sang Capolista AC Milan, Si Nyonya Tua hanya terpaut satu poin.

Namun, keadaa bisa saja berubah, lantaran Inter Milan dan AC Milan baru akan melakoni pertandingan malam ini.

Selain itu, tambahan 2 gol Cristiano Ronaldo membuat dirinya melewati capaian penyerang AC Milan Ibrahimovic (10) di daftar pencetak gol terbanyak Liga Italia dengan koleksi 11 gol.

Berita Rekomendasi

Cristiano Ronaldo juga tercatat dalam daftar lima besar pemain yang berhasil mencetak 32 gol dalam satu tahun di Serie A Liga Italia, berdasarkan statistik Opta.

Baca juga: HASIL Liga Inggris - Reaksi Arteta Usai Arsenal Dikalahkan Everton 2-1

Penyerang Portugal dari Juventus Cristiano Ronaldo melompat untuk mencetak gol sundulan selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Parma vs Juventus pada 19 Desember 2020 di stadion Ennio-Tardini di Parma.
Alberto PIZZOLI / AFP
Penyerang Portugal dari Juventus Cristiano Ronaldo melompat untuk mencetak gol sundulan selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Parma vs Juventus pada 19 Desember 2020 di stadion Ennio-Tardini di Parma. Alberto PIZZOLI / AFP (Alberto PIZZOLI / AFP)

Jalannya laga babak pertama Parma vs Juventus

Juraj Kucka menciptakan peluang pertama bagi Parma pada menit ke-16, tetapi upayanya bisa digagalkan oleh Gianluigi Buffon yang berdiri di bawah mistar gawang Juventus.

Satu menit kemudian, Juventus membalas melalui kombinasi Weston McKennie dan Aaron Ramsey. Sayangnya, umpan backheel Ramsey di dalam kotak penalti lawan tidak ada yang menyambut.

Tak berselang lama, Rodrigo Bentancur melakukan aksi solo lalu melepaskan tembakan mendatar kaki kiri. Kali ini, Luigi Sepe tampil sigap untuk mengamankan gawang Parma.

Upaya Juventus membuahkan hasil pada menit ke-23 melalui kaki Dejan Kulusevski. Umpan Alex Sandro berhasil dikonversi Kulusevski menjadi gol lewat sepakan akurat kaki kiri. Pasukan Andrea Pirlo memimpin 1-0 atas tuan rumah Parma.

Baca juga: HASIL Liga Inggris, Kalah dari Everton, Arsenal Setara Tim Papan Bawah Fulham dan West Brom

Penyerang Juventus asal Swedia, Dejan Kulusevski (Belakang kanan) merayakan dengan penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo setelah membuka skor pada pertandingan sepak bola Serie A Italia Parma vs Juventus pada 19 Desember 2020 di stadion Ennio-Tardini di Parma.
Alberto PIZZOLI / AFP
Penyerang Juventus asal Swedia, Dejan Kulusevski (Belakang kanan) merayakan dengan penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo setelah membuka skor pada pertandingan sepak bola Serie A Italia Parma vs Juventus pada 19 Desember 2020 di stadion Ennio-Tardini di Parma. Alberto PIZZOLI / AFP (Alberto PIZZOLI / AFP)

Si Nyonya Tua menggandakan keunggulan pada menit ke-27. Umpan lambung Alvaro Morata disambut sundulan Cristiano Ronaldo yang menaklukkan Luigi Sepe untuk kali kedua.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas