Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hellas Verona vs Inter Milan Liga Italia: Tanggapan Pelatih, Prediksi Line-up & Live Streaming RCTI

Simak tanggapan pelatih, prediksi line-up dan link live streaming RCTI pertandingan Hellas Verona vs Inter Milan pekan 14 Liga Italia.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hellas Verona vs Inter Milan Liga Italia: Tanggapan Pelatih, Prediksi Line-up & Live Streaming RCTI
instagram/inter
Hellas Verona vs Inter Milan Pekan 14 Liga Italia - Kebersamaan Inter Milan saat merayakan kemenangan lawan Sassuolo 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut tanggapan pelatih kedua tim, prediksi line-up hingga live streaming RCTI dalam laga Hellas Verona vs Inter Milan.

Pekan 14 Liga Italia mempertemukan Hellas Verona vs Inter Milan di Stadio Marc'Antonio Bentegodi, pada Kamis (24/12/2020) dini hari.

Laga seru Hellas Verona vs Inter Milan berlangsung mulai pukul 00.30 Wib Live RCTI, Bein Sports 2 dan Vidio.com.

Gialloblu Ivan Juric yang menjabat sebagai pelatih Hellas Verona memberikan pandangannya terkait sang lawan Inter Milan.

Baca juga: Live Streaming RCTI Verona vs Inter Milan Serie A Liga Italia Malam Ini, Gratis

Baca juga: LIVE Streaming TV Online AC Milan vs Lazio Liga Italia di RCTI Gratis

Bek Inter Milan Italia Matteo darmian (Kiri) merayakan gol pembuka dengan rekan setimnya Penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA Borussia Moenchengladbach v Inter Milan di Moenchengladbach, Jerman barat, pada 1 Desember 2020.
Ina Fassbender / AFP
Bek Inter Milan Italia Matteo darmian (Kiri) merayakan gol pembuka dengan rekan setimnya Penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA Borussia Moenchengladbach v Inter Milan di Moenchengladbach, Jerman barat, pada 1 Desember 2020. Ina Fassbender / AFP (Ina Fassbender / AFP)

Baca juga: Jadwal Arsenal vs Chelsea Liga Inggris, Komentar Legenda The Blues soal Werner, Singgung Lampard

Baca juga: AC Milan vs Lazio Liga Italia - Prediksi Skor, Prakiraan Line-up dan Link Live Streaming RCTI

Menurutnya Inter Milan merupakan salah satu tim terkut di Liga Italia musim ini dan memiliki pelatih yang berambisi mendapatkan Scudetto.

"Mereka adalah tim terkuat dan memiliki manajer terbaik di liga. Nerazzurri tentunya merupakan kandidat yang sangat serius untuk memenangkan Scudetto," kata Ivan Juric dikutip dari laman klub.

"Mereka memiliki permainan yang sangat berkode dan mencoba untuk membawa pemain yang ideal untuk ide-ide manajer.

Berita Rekomendasi

"Bagaimana mereka berhenti? Dengan pertandingan hidup, mungkin berharap bahwa mereka tidak dalam kondisi terbaiknya.

"Kita tidak akan bisa melewatkan apapun, tetapi pada saat yang sama kita tidak akan meninggalkan kebutuhan bisnis yang terlewat," imbuhnya.

Ia juga menyebut sudah menyiapkan para pemain bertahan untuk menahan agresivitas lini serang tim lawan yang berjuluk Nerazzurri ini.

(Dari kiri) Bek Slovakia Inter Milan Milan Skriniar, gelandang Kroasia Inter Milan Ivan Perisic, bek Italia Inter Milan Danilo D'Ambrosio, gelandang Denmark Inter Milan Christian Eriksen dan penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku (kanan) bereaksi di samping wasit Slovenia Slavko Vincic di akhir pertandingan sepak bola Grup B Liga Champions UEFA Inter Milan vs Shakhtar Donetsk pada 9 Desember 2020 di stadion Giuseppe-Meazza (San Siro) di Milan.
Marco BERTORELLO / AFP
(Dari kiri) Bek Slovakia Inter Milan Milan Skriniar, gelandang Kroasia Inter Milan Ivan Perisic, bek Italia Inter Milan Danilo D'Ambrosio, gelandang Denmark Inter Milan Christian Eriksen dan penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku (kanan) bereaksi di samping wasit Slovenia Slavko Vincic di akhir pertandingan sepak bola Grup B Liga Champions UEFA Inter Milan vs Shakhtar Donetsk pada 9 Desember 2020 di stadion Giuseppe-Meazza (San Siro) di Milan. Marco BERTORELLO / AFP (Marco BERTORELLO / AFP)

Terutama pada pemain yang tampil bagus ketika meraih hasil imbang di markas Fiorentina pada pertandingan pekan sebelumnya.

"Baik Gunter dan Magnani bermain bagus melawan Fiorentina, bermain dengan konsentrasi. Lalu ada juga Lovato yang bisa memainkan peran itu."

"Ruegg terlihat sangat baik, ia memberi kami momentum yang bagus. Dia harus melalui periode adaptasi dengan sepak bola kami, tetapi dia telah berlatih dengan baik untuk sementara waktu."

"Dia juga bisa bermain sejak awal, meski masih memiliki sesuatu untuk dipelajari secara taktis," terang pelatih asal Kroasia ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas