Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pecundangi AC Milan di San Siro, Kapten Juventus: Bukti Si Nyonya Tua Masih Lapar Kemenangan

Kapten Juventus, Leandro Bonucci memberikan tanggapannya setelah Juventus mempecundangi AC Milan di markasnya San Siro dengan skor 1-3.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Pecundangi AC Milan di San Siro, Kapten Juventus: Bukti Si Nyonya Tua Masih Lapar Kemenangan
MIGUEL MEDINA / AFP
Pemain depan AC Milan asal Norwegia Jens Petter Hauge (kanan) menantang bek Italia Juventus Leonardo Bonucci selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Juventus pada 6 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Kapten Juventus, Leandro Bonucci menilai kemenangan Juventus atas AC Milan membuktikan timnya masih lapar mengumpulkan tiga poin.

Juventus berhasil mempecundangi AC Milan yang bermain di markasnya sendiri San Siro Stadion dengan skor 1-3 dalam lanjutan pekan 16 Liga Italia, Kamis (7/1/2021) dini hari.

Gol kemenangan tim tamu Juventus dibuat melalui brace Federico Chiesa (18', 62') dan Weston Mckennie (76').

Tuan rumah AC Milan sempat memperkecil kedudukan dengan lahirnya gol Davide Calabria sebelum paruh pertama usai (41').

Atas hasil tiga poin ini, kapten Juventus menegaskan bahwa timnya mengontrol permainan sejak awal hingga akhir.

Bek Juventus Italia Leonardo Bonucci (Atas L) dan bek Italia AC Milan Alessio Romagnoli (C) melakukan sundulan selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Juventus pada 6 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan.
MIGUEL MEDINA / AFP
Bek Juventus Italia Leonardo Bonucci (Atas L) dan bek Italia AC Milan Alessio Romagnoli (C) melakukan sundulan selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Juventus pada 6 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

Baca juga: Dibalik Kekalahan AC Milan Atas Juventus, Calabria Komentari Posisi Anyarnya Sebagai Gelandang

Baca juga: JADWAL Liga Italia Pekan 17, Grande Partita AS Roma vs Inter Milan, Juventus Mulai Tebar Teror

Leandro Bonucci pun tak lupa menyinggung kebobolan Juventus yang dirasa karena kurangnya fokus sehingga berakhir dengan kesalahan.

“Kami datang ke sini dengan kesadaran bahwa itu adalah pertandingan yang sangat, sangat penting, terutama setelah hasil sore ini,” kata Leandro Bonucci kepada Sky Sport Italia.

Berita Rekomendasi

“Kami melakukannya dengan baik untuk mengontrol permainan dari awal hingga akhir. Kami menciptakan banyak hal dan hanya kebobolan setelah kesalahan kami.

"Kami tahu Milan bisa menyakiti kami dengan serangan balik mereka, tapi kami solid dan bekerja sebagai tim. Ini adalah semangat yang kami butuhkan untuk maju," imbuhnya.

Bek gaek asal Italia ini pun mengatakan bahwa kemenangan dalam pertandingan sulit sebagai bukti timnya masih lapar akan raihan tiga poin.

Ia pun menyebut rangkaian kemenangan dapat membuat Juventus lebih kredibel dan dapat melebihi para pesaing Si Nyonya Tua.

Bek Juventus Italia Leonardo Bonucci (kanan) bereaksi saat para pemain Fiorentina merayakan (Belakang L) setelah Juventus mencetak gol bunuh diri dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Fiorentina pada 22 Desember 2020 di stadion Juventus di Turin.
Bek Juventus Italia Leonardo Bonucci (kanan) bereaksi saat para pemain Fiorentina merayakan (Belakang L) setelah Juventus mencetak gol bunuh diri dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Fiorentina pada 22 Desember 2020 di stadion Juventus di Turin. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Baca juga: Hasil Liga Italia: Rekor Unbeaten AC Milan Ambyar, Stefano Pioli Angkat Topi Buat Juventus

Baca juga: Hasil AC Milan vs Juventus, Pecundangi Tuan Rumah, Bonucci Ungkap Rahasia Kemenangan Bianconeri

“Kami tahu bahwa kami akan bermain, jadi kami berkonsentrasi pada tujuan. Kami mengambilnya satu per satu, mencetak kemenangan demi kemenangan. Ini membuktikan tim masih lapar," ungkap Bonucci.

“Tujuan kami sekarang adalah mengalahkan Sassuolo, itu saja.

"Kami harus mendapatkan serangkaian kemenangan untuk menjadi lebih kredibel dan bahkan lebih dari tim," tukas bek berusia 33 tahun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas