Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Arema FC Hingga Saat Ini Masih Bersabar Menanti Kejelasan Kompetisi

Tim Arema FC hingga kini masih bersabar menunggu kejelasan lanjutan kompetisi.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Arema FC Hingga Saat Ini Masih Bersabar Menanti Kejelasan Kompetisi
KOMPAS.com/Suci Rahayu
Pemain Arema FC 

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Tim Arema FC hingga kini masih bersabar menunggu kejelasan lanjutan kompetisi.

Meski nasib kompetisi masih abu-abu, namun pembicaraan soal persiapan tim dan juga latihan tetap dibahas di kalangan manajemen dan juga ofisial tim.

Tapi hingga kini belum diketahui kapan Arema FC kapan akan berlatih kembali.

Berandai-andai jika kompetisi kembali bergulir ataupun ada event pertandingan, dokter tim Arema FC meminta pada manajemen agar ada swab test untuk semua pemain dan juga seluruh ofisial tim termasuk staf pelatih.

Ini dilakukan tak lain sebagai antisipasi jikalau ada bagian tim yang terkena corona.

Apalagi selama tim diliburkan ini para pemain pulang ke daerah masing-masing, bahkan juga ada yang pulang ke Brasil.

"Kalau saran dari dokter tim, harus diadakan swab test lagi yang harus dilakukan semua bagian tim, sebelum latihan di mulai," kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, Rabu (13/1/2021).

Berita Rekomendasi

Namun pihaknya tak ingin gegabah memerintahkan para pemain dan pelatih kembali berkumpul di Malang, sebelum adanya kepastian dari PSSI soal kompetisi.

"Sekarang kami masih menunggu kepastian itu. Kami tidak akan mengumpulkan tim jika tidak ada agenda pasti. Untuk apa tim berkumpul, kemudian menjalani tes Covid-19 tapi tidak ada golnya," jelasnya.

Sementara itu, bicara soal vaksin dari pemerintah, Ruddy mengaku siap apabila pihaknya mendapat kesempatan di vaksin lebih awal dibanding masyarakat lainnya.

"Selain menunggu kepastian kompetisi, kami juga masih menunggu kapan vaksin dari pemerintah itu diberikan. Saya pribadi tidak masalah kalau masuk gelombang pertama yang di vaksin. Justru saya senang dan lega kalau mendapat urutan awal," ujar Ruddy saat ditemui di Kantor Arema FC.

Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul Tim Arema FC Akan Swab Test Sebelum Gelar Latihan, Tapi Tunggu Kepastian Kompetisi Dulu, https://suryamalang.tribunnews.com/2021/01/13/tim-arema-fc-akan-swab-test-sebelum-gelar-latihan-tapi-tunggu-kepastian-kompetisi-dulu.
Penulis: Dya Ayu
Editor: Dyan Rekohadi

Sumber: Surya Malang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas