T.M Ichsan Jagokan Liverpool Ketimbang MU, Ada Alasannya
Teuku Muhammad Ichsan turut memprediksi laga big match antara Liverpool kontra Manchester United yang tersaji pada Minggu (17/1/2021)
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Gelandang jangkar Bhayangkara Solo FC, Teuku Muhammad Ichsan turut memprediksi laga big match antara Liverpool kontra Manchester United yang tersaji pada Minggu (17/1/2021) di Stadion Anfield.
Menurut Ichsan pada laga nanti, Liverpool yang bertindak sebagai tuan rumah bakal mendominasi jalannya pertandingan.
Sebagai pemain, Ichsan melihat lini tengah The Reds terlihat lebih padu dibanding dengan MU. Lini tengah Liverpool dihuni oleh Jordan Brian Henderson, Georginio Wijnaldum, Curtis Jones dan kembalinya Thiago Alcantara dari cedera lutut.
“Saya lebih suka Liverpool. Mereka punya pemain tengah yang pekerja keras jadi bisa lebih menguasai pertandingan,” kata Ichsan saat dihubungi Tribunnews, Jumat (15/1/2021),
Di samping itu, Ichsan juga melihat tiga pemain depan Liverpool yang dinilainya sebagai penyerang terbaik saat ini dan pastinya bakal jadi momok menakutkan bagi MU.
“Terus di depannya juga ada Salah. Lini depan Liverpool juga sangat bagus, pasti MU sudah punya cara buat antisipasinya. Kalau prediksi ya 2-0 atau 2-1 buat kemenangan Liverpool,” ujar Ichsan.
Seperti diketahui, laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-18 itu sangat penting bagi kedua klub.
Bagi The Reds, kemenangan akan kembali mengantarkannya menyamai poin MU yang kini mengoleksi 36 poin dan berada di puncak klasemen.
Sementara bagi Setan Merah, hasil kemenangan nanti bakal membuatnya lebih percaya diri karena memperlebar margin poin dengan Liverpool.