Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tak Cuma Beckham Putra, Bek Persib Bandung Ini Juga Dilirik Klub Luar Negeri

Pemain Persib Bandung kembali menjadi incaran klub luar negeri, imbas dari mandeknya kompetisi Liga 1 2020. Ardi Idrus jadi yang teranyar.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Tak Cuma Beckham Putra, Bek Persib Bandung Ini Juga Dilirik Klub Luar Negeri
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Setelah Beckham Putra, kini nama Ardi Idrus yang santer dikabarkan menarik minat klub dari kawasan Asia Tenggara - Pemain Persib Bandung Ezechiel N'Douassel (kiri) bersama Ardi Idrus (kanan) merayakan golnya ke gawang Bhayangkara FC dalam lanjutan pertandingan Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (3/11/2018). Persib Bandung berhasil mengandaskan tuan rumah Bhayangkara FC 2-1. TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA 

Maka dari itu, tak salah jika Radovic masih menyimpan rasa penasaran untuk kembali menjalin hubungan kerja bersama sang pemain.

Pemain yang sempat mendapat panggilan Timnas U19 ini tak menyangkal faktor kedekatan selama dibawah panji Persib Bandung yang kemungkinan menarik minat Radovic merekrut Beckham.

"Mungkin dia (Radovic) tahu kualitas Beckham juga kan karena dia sempat di Persib," ujar Beckham Putra.

"Beckham naik ke senior juga pas sama dia, dan dia sempat jadi Dirtek di Persib U19."

"Jadi dia sudah tahu dan kayaknya lihat disitu," lanjutnya.

Di sisi lain, pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts justru mengkhawatirkan cedera yang dialami Beckham Putra sebelum berkiprah di luar negeri.

Diketahui, adik Gian Zola itu mengalami cedera lutut.

Berita Rekomendasi

"Manajemen sudah setuju, Pak Teddy (Tjahyono) setuju dan Coach Robert (Alberts) juga setuju," ucap Beckham.

"Tapi coach Robert masih takut Beckham masih cedera," pungkasnya.

Baca juga: Manchester United vs Liverpool Piala FA: Dua Sisi Berbeda dari Setan Merah & The Reds Musim Ini

Diketahui, Beckham Putra mengalami cedera lutut kala mengikuti latihan Timnas Indonesia U19.

Dokter Timnas Garuda Muda, Rafi Ghani lalu melakukan pemeriksaan yang diperlukan untuk mengetahui jenis cedera sang pemain.

Rupanya, Beckham Putra mengalami cedera di bagian lutut kiri.

"Hasilnya Beckham mengalami cedera di lutut bagian kiri," tukas Rafi Ghani.

"Meniskus grade satu, kerobekannya kecil," terangnya.

Sekira pada bulan Januari 2021 ini, Beckham Putra masih belum pulih benar dari cedera tersebut.

Hal itu pula yang menjadi kekhawatiran Robert Albert untuk melepasnya ke klub luar negeri.

(Tribunnews.com/Guruh) (Kompas.com/Septian Nugraha)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas