LIVE Streaming RCTI Wycombe vs Tottenham Piala FA, Kick Off Pukul 02.45 WIB
Akses di sini, link live streaming RCTI Wycombe vs Tottenham Piala FA putaran keempat, kick off pukul 02.45 WIB.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Live streaming RCTI plus Piala FA putaran keempat nanti malam, laga antara Wycombe vs Tottenham tersedia dalam berita ini.
Laga Wycombe vs Tottenham Piala FA akan berlangsung di Adams Park, Selasa (25/1/2021) pukul 02.45 WIB live RCTI plus.
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, mengatakan bahwa dirinya tak mau memberi Gareth Bale menit bermain secara cuma-cuma.
Gareth Bale belum memberikan pengaruh besar sejak bergabung kembali dengan Spurs dengan status pinjaman selama satu musim dari Real Madrid.
Baca juga: JADWAL Liga Inggris Pekan 20, Tottenham vs Liverpool, Klopp Temui Kelemahan The Reds
Sampai saat ini, Bale justru lebih sering menghiasi bangku cadangan dengan baru bermain sebanyak empat kali untuk Spurs di Liga Inggris musim sekarang.
Pemain asal Wales ini mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak di Liga Europa, tapi hanya mampu mencetak satu gol dalam enam laga.
Secara total, dia baru mencatatkan 12 penampilan untuk Spurs di semua ajang dengan waktu bermain selama 623 menit.
Akibatnya, Spurs dikabarkan tidak akan mempertahankan Bale pada musim depan.
Namun, Jose Mourinho sebagai pelatih Spurs menegaskan bahwa belum ada diskusi tentang masa depan Bale di klub.
Pelatih asal Portugal itu mengatakan Bale bisa bermain dalam pertandingan Piala FA melawan Wycombe Wanderers pada Senin (25/1/2021) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Namun, Mou mengatakan dia tidak bisa begitu saja memberi Bale menit di lapangan, sang pemain harus bersikeras untuk mendapatkannya.
"Saya tidak bisa memberi pemain menit bermain, menit di lapangan bukanlah sesuatu yang bisa saya berikan, jadi saya tidak menuju ke arah ini," kata Mou, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Kami semua tahu kesulitan yang dia alami selama beberapa musim, kami semua tahu bahwa dia datang dengan cedera."
"Kami semua juga tahu bahwa bahkan musim ini (telah) sedikit naik turun dengan hal-hal kecil."